Dua hari setelah lebaran aktifitas jual beli di pasar Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung masih sepi, karena sebagian pedagang memilih libur berjualan dan berlebaran bersama keluarga di rumah.

Pantauan ANTARA Jumat pagi, di pasar Tanjung Pandan dan pusat perbelanjaan masih sepi. Hanya saja di beberapa lapak pedagang sayur terlihat adanya aktifitas jual beli. Sedangkan toko elektronik, pengecer sembako, dan pecah belah masih tutup.

"Masih sepi sepertinya besok baru kembali normal pedagang akan kembali membuka tokonya dan berjualan," kata Nurhayati (33) salah satu pengunjung pasar di Tanjung Pandan, Jumat.

Menurut dia, pedagang mulai libur berjualan pada hari pertama Idul Fitri 1440 Hijirah, sebelumnya sehari sebelum perayaan Idul Fitri pedagang masih membuka tokonya dan menjual beberapa kebutuhan lebaran.

"H - 1 lebaran kemarin masih ramai seperti pedagang kue, bumbu dapur dan juga penjual baju lebaran mereka masih berjualan" ujarnya.

Sementara, Retno (26) salah seorang pedagang mengatakan belum memulai aktifitas berjualan pada hari ini karena masih ingin menikmati libur lebaran bersama keluarga.

"Saya hanya memeriksa kondisi toko saja. Menerima beberapa barang masuk ke toko dan besok kami baru kembali berjualan," katanya.

Dikatakannya, setelah libur berjualan saat lebaran biasanya pengunjung pasar akan kembali ramai, pengunjung dominan membeli beberapa bahan kebutuhan pokok dan kebutuhan untuk memasak.

"Seperti beras, terigu, dan bumbu dapur biasanya banyak dibeli selepas lebaran," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019