Tim futsal Papua berhasil meraih medali emas dan menjadi juara dalam cabang olahraga (cabor) Futsal PORNAS XV KORPRI 2019.

Medali emas diraih Papua setelah berhasilkan mengalahkan tim futsal tetangganya yakni Papua Barat dengan skor 4-3 di lapangan futsal Premiere, Kelurahan Bacang, Kecamatan Bukit Intan.

Laga kedua tim ini berlangsung imbang, saling serang ke wilayah pertahanan lawan. Namun dimenit kelima, Papua Barat berhasil menggetarkan jaring gawang Papua yang dijaga Prayogo Yudi Abdullah. Skor bagi Papua Barat kali ini berkat Mursali Suaeri.

Hingga babak kedua berakhir, skor masih 1-0 bagi kemenangan Papua Barat. Memasuki babak kedua, tim futsal Papua menerapkan strategi menyerang cepat. Beberapa kali pertahanan Papua Barat terkecoh aksi Ortizan dan Franklin Olua.

Umpan Ortizan dari sudut kiri gawang Papua Barat dimanfaatkan Franklin, namun bola menyentuh tiang gawang. Tak surut semangat untuk mengejar ketinggalan, serangan ke pertahanan lawan terus dilakukan. Tepat dimenit 33, akhirnya Franklin bisa menembus gawang Papua Barat.

Gol tersebut mengubah kedudukan menjadi imbang 1-1. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor tak berubah. Penalti menjadi penentu bagi kemenangan dua tim ini. Tiga pemain pilihan masing-masing tim untuk mengeksekusi penalti belum bisa menjadi penentu.

Untuk menentukan pemenang, masing-masing tim menurunkan satu lagi pemain. Tim futsal Papua menurunkan Ortizan dan berhasil menembus gawang yang dijaga M Yusuf Sanusi. Namun sebaliknya, Barce Bastian dari Papua Barat tak berhasil mencetak gol.

Tim futsal Papua Barat harus puas mendapat medali perak dan merelakan medali emas dibawa pulang tim futsal Papua. Sementara pada pertandingan sebelumnya, NTT berhasil mengalahkan tim futsal Sulut dengan skor 3-2.

Skor pertama diciptakan NTT melalui tendangan Yohanes. Kemudian dimenit sepuluh, Sulut membalas lewat gol sumbangan Josiano Alen. Hingga babak pertama berakhir, skor tetap imbang 1-1.

NTT mempertajam serangan di babak kedua. Tepat dimenit 24, gol dicetak Mariano. Lalu lima menit kemudian, tepatnya dimenit 29 gol balasan diciptakan Tomi Manggopa. Skor imbang berlangsung hingga menit ke 37. Pasalnya setelah itu gol kemenangan NTT tercipta berkat Mario Yermi.

Empat Besar Cabor Futsal Pornas XV Korpri 2019, yakni, Papua (head coach Matheus Balubun), Papua Barat (head coach Fridolin), NTT (head coach Berrard), Sulut (head coach Jan Kaunang).

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019