Wakil Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Syahbudin mengingatkan masyarakat di wilayah kerjanya untuk mewaspadai terjadinya ancaman banjir memasuki mesim penghujan.

"Terutama masyarakat yang tinggal di dekat bantaran aliran air agar tetap mewaspadai banjir dengan cara tidak membuang sampah sembarangan," katanya di Sungailiat, Kamis.

Dikatakan, saluran air harus benar-benar bersih dari tumpukan sampah sehingga air yang mengalir ke hilir dapat mengalir lancar.

"Masyarakat yang tinggal dekat bantaran aliran air dapat bergotong royong membersihkan saluran air dari tumpukan sampah," ucapnya.

Menurutnya, terjadinya banjir pada saat musim penghujan disuatu tempat dapat disebabkan oleh tumpukan sampah di saluran air yang menghambat aliran air.

Untuk mengantisipasi terjadinya banjir, kata dia, pemerintah daerah telah melakukan berbagai kegiatan pembangunan saluran air di daerah rawan banjir seperti pembangunan dan pembersihan sungai di Parit Pekir, Sungailiat.

Masyarakat mulai sekarang harus mulai menanamkan semangat kebersamaan atau gotong royong untuk kepentingan lingkungan, ujarnya.

Dia mengatakan, masyarakat mempunyai peran penting dalam menjaga kelestarian lingkungan dari segala bentuk ancaman kerusakan.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019