Ketua DPRD Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Iskandar memberikan apresiasi peran media dalam mendukung pembangunan daerah.

"Saya memberikan apresiasi terhadap peran media masa di era digitalisasi cukup strategis dalam mendukung percepatan pembangunan daerah disemua sektor," jelasnya di Sungailiat, Minggu, menanggapi Hari Pers Nasional (HPN) 2020 di era digitalisasi.

Informasi yang disampaikan media baik bersumber dari pemerintah ke masyarakat ataupun sebaliknya kata dia, dapat menjadi bahan pertimbangan pemerintah daerah untuk menyusun program kerja.

"Saya optimis, program "Bangka Setara" dapat terwujud sesuai harapkan jika disampaikan di tengah masyarakat secara baik dan benar, sehingga mendapat dukungan penuh dari masyarakat itu sendiri," jelasnya.

Iskandar Sidi menyarankan agar peran pers tetap menjadi media kontrol yang independen dalam menyebarluaskan berita sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.

"Sampaikan informasi yang akurat sesuai kondisi di lapangan, menjadi edukasi yang baik bagi masyarakat dengan cara menghindari informasi bohong," jelasnya.

Dia mengatakan, dirinya tetap menjaga hubungan baik dengan seluruh wartawan dari berbagai media baik cetak, elekronik, online guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Pewarta: Kasmono

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020