Kepolisian Resor Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, membagikan sebanyak 75 paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada warga yang terdampak pandemi COVID-19.

"Sebanyak 75 paket sembako itu kami bagikan pada beberapa titik di Kelurahan Simpang Perlang dan Dusun Jongkong Permai," kata Kapolres Bangka Tengah, AKBP Slamet Ady Purnomo di Koba, Rabu.

Ia menjelaskan penyaluran paket sembako tersebut dalam rangka menjalankan program bantuan sosial COVID-19 dan hari Bhyangkara ke-74.

"Bantuan sembako kami salurkan kepada warga yang selama ini belum terakomodasi dalam program BST dan BLT," ujarnya.

Ia menjelaskan, program kemanusiaan tersebut dalam rangka membantu pemerintah dalam menanggulangi kesulitan perekonomian warga akibat pandemi COVID-19.

"Tentu kami berharap bantuan sosial ini bisa membantu meringankan persoalan kebutuhan rumah tangga dan lebih tepat sasaran," ujarnya.

Ia juga mengatakan, pihaknya terus mengedukasi warga dalam menjalani hidup dalam tatanan normal baru dalam menyikapi pandemi COVID-19.

"Kendati sekarang hidup dalam era tatanan normal baru, namun warga harus tetap mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menjaga jarak, menggunakan masker dan selalu mencuci tangan," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020