Pengusaha perhotelan di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyiapkan protokol kesehatan dalam menyambut penerapan normal baru pandemi virus corona baru atau COVID-19 di daerah itu.

"Kami sudah menyiapkan sejumlah langkah menghadapi normal baru adaptasi terhadap keadaan yang sekarang sesuai dengan protokol kesehatan," kata General Manager Golden Tulip Essential Belitung, Dodi Priyonardo di Tanjung Pandan, Kamis.

Menurut dia, protokol kesehatan yang diterapkan dalam era normal baru nantinya diharapkan dapat memberikan rasa aman dan keselamatan bagi semua pihak termasuk pelanggan hotel.

"Untuk itu kami menyediakan beberapa perlengkapan sesuai standar ditetapkan contoh misalnya sebelum masuk ke hotel pengukuran suhu tubuh dan apabila ada antrean kerumunan di resepsionis maka akan kita urai," ujarnya.

Dodi menambahkan, pihak hotel juga menyediakan masker kepada setiap tamu yang datang menginap dan perlengkapan kamar seperti handuk, sikat gigi, sabun dibungkus rapi dan akan diberikan kepada pengunjung ketika proses reservasi.

"Tidak kami simpan di dalam kamar supaya menghindari terlalu lama di sana agar tidak terpapar," katanya.

Ia menambahkan, kapasitas lift juga dibatasi hanya setengah kemudian untuk sarapan atau makan secara prasmanan ditiadakan dan diganti ditempatkan langsung di meja tamu dengan tempat duduknya diatur secara berjarak.

"Barang bawaan tamu juga akan dibersihkan dan disemprot dengan disinfektan dan setiap transaksi pembayaran menggunakan QR code atau non tunai," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020