Koba (Antara Babel) - Sebanyak 150 personel gabungan akan dikerahkan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung.

"Kami sudah menggelar rapat koordinasi dengan pihak Pemkab Bangka Tengah dan TNI, membicarakan pengamanan Tahun Baru dan Natal dan dalam rapat tersebut disepakati jumlah personel yang dikerahkan sekitar 150 orang," kata Kapolres Bangka Tengah AKBP M Zainul melalui Kabag Ops Kompol Sigit Eliyanto di Koba, Minggu.

Ia menjelaskan, sebanyak 150 personel yang dikerahkan itu terdiri  75 personel dari Polres Bangka Tengah dan sisanya personil dari berbagai instansi terkait, di antaranya TNI, Satpol PP, Dinkes, Dishub, Dinsos, BPB-Kesbangpol, Senkom dan Pramuka Saka Bhayangkara.
   
"Personel tersebut disebarkan di sejumlah titik termasuk menjaga empat pos pengamanan Natal dan Tahun Baru," ujarnya.

Pihak Polres Bangka Tengah juga menyediakan personel cadangan untuk mengantisipasi keadaan darurat, sementara personel dari instansi pemerintahan hanya bersifat penopang saja.

Pihaknya juga tidak bisa berharap banyak kepada pihak Pemkab Bangka Tengah karena memang kepolisian merupakan ujung tombak dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

"Pada Selasa (23/12) diadakan gelar pasukan yang dilakukan serentak seluruh Polres di Bangka Belitung, untuk mengecek persiapan personel dan peralatan pendukung," ujarnya.

Ia mengimbau  seluruh lapisan masyarakat agar merayakan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 secara aman dan tertib, serta jangan terlalu larut dalam euforia yang berlebihan.

Namun, yang terpenting juga menurutnya perayaan kegiatan Natal dan Tahun Baru jangan sampai mengganggu ketenteraman warga lainnya.   
     
"Kurangi aktivitas di luar rumah saat perayaan Natal dan Tahun Baru karena bisa berdampak buruk, dimana keamanan rumah yang ditinggalkan bisa menjadi ancaman pencurian," ujarnya.

Pewarta: Oleh: Ahmadi

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2014