PT PLN Unit Induk Wilayah Bangka Belitung kembali melaksanakan program penghijauan dengan penanaman 100 pohon pucuk merah di kawasan Pantai Pasirpadi untuk mendukung kenyamanan dan keasrian destinasi wisata andalan Kota Pangkalpinang tersebut.

"Kegiatan ini melibatkan masyarakat sekitar, para anggota karang taruna, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, serta para petugas di Kelurahan Tamberan," kata Manager PT PLN ULP Pangkalpinang Syahrianto di Pangkalpinang, Rabu.

Menurut dia, program penghijauan di lokasi itu merupakan salah satu bentuk dukungan nyata dari perusahaan milik negara tersebut dalam mendukung Kota Pangkalpinang tetap menjadi Kota Adipura yang hijau, sejuk dan terang 24 jam.

Syahrianto mengatakan kegiatan penghijauan yang dilakukan perusahaan selama ini bukan hanya di satu lokasi saja, tetapi banyak lokasi yang kini sudah banyak masyarakat yang menikmati hasil dari program perusahaan listrik negara ini.

"Kami selalu siap berkoordinasi dengan pemerintah daerah baik itu kegiatan pembinaan masyarakat dan maupun penghijauan," ujarnya.

Selama ini PT PLN selalu mendukung program penghijauan di wilayah Babel dengan menanam berbagai jenis pohon di beberapa kawasan, salah satunya kawasan Pantai Pasirpadi Pangkalpinang.

"Beberapa waktu lalu, kami bersama masyarakat juga telah melakukan penanaman di kawasan ini sebanyak 500 pohon pucuk merah dan 500 pohon mangrove," katanya.

Pewarta: Try M Hardi

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020