Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung memfokuskan pengamanan di 385 lokasi untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat selama Lebaran 2022.
"Hari ini, kita laksanakan rapat koordinasi agar arus mudik dan perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah dapat berjalan dengan aman dan lancar," kata Kapolda Babel Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya di Pangkalpinang, Jumat.
Ia mengatakan sasaran operasi pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2022 ini difokuskan di 385 lokasi, yakni terminal 10 titik, masjid 312 titik, pusat perbelanjaan 51 titik, bandara 2 titik, dan pelabuhan 10 titik.
Sementara jumlah pos pengamanan yang akan didirikan sebanyak 16 titik, pos pelayanan 9 titik, dan pos terpadu 6 titik yang tersebar di Kota Pangkalpinang, Bangka Barat, dan Belitung.
"Dalam pelaksanaan operasi ini didukung dengan sinergi tugas, tanggung jawab, dan kolaborasi antarinstansi terkait," katanya.
Wakil Gubernur Kepulauan Babel Abdul Fatah mengharapkan rakor ini dapat menghimpun berbagai masukan serta kontribusi pemikiran para stakeholder agar bersinergi dalam pelayanan yang aman, nyaman, lancar, dan selamat saat mudik Lebaran 2022.
"Mari kita bahu-membahu untuk mensukseskan angkutan mudik Lebaran 2022 yang sudah ditunggu masyarakat selama 2 tahun di mana sebelumnya tertunda akibat adanya pandemi COVID-19," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022
"Hari ini, kita laksanakan rapat koordinasi agar arus mudik dan perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah dapat berjalan dengan aman dan lancar," kata Kapolda Babel Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya di Pangkalpinang, Jumat.
Ia mengatakan sasaran operasi pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2022 ini difokuskan di 385 lokasi, yakni terminal 10 titik, masjid 312 titik, pusat perbelanjaan 51 titik, bandara 2 titik, dan pelabuhan 10 titik.
Sementara jumlah pos pengamanan yang akan didirikan sebanyak 16 titik, pos pelayanan 9 titik, dan pos terpadu 6 titik yang tersebar di Kota Pangkalpinang, Bangka Barat, dan Belitung.
"Dalam pelaksanaan operasi ini didukung dengan sinergi tugas, tanggung jawab, dan kolaborasi antarinstansi terkait," katanya.
Wakil Gubernur Kepulauan Babel Abdul Fatah mengharapkan rakor ini dapat menghimpun berbagai masukan serta kontribusi pemikiran para stakeholder agar bersinergi dalam pelayanan yang aman, nyaman, lancar, dan selamat saat mudik Lebaran 2022.
"Mari kita bahu-membahu untuk mensukseskan angkutan mudik Lebaran 2022 yang sudah ditunggu masyarakat selama 2 tahun di mana sebelumnya tertunda akibat adanya pandemi COVID-19," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022