Wolfsburg (Antara Babel) - Wolfsburg sedang berusaha melampiaskan asa balas dendam setelah menelan kekalahan 1-2 melawan Manchester United di Old Trafford pada September lalu. Dan Iblis Merah dilanda krisis, karena berada di tepi kegagalan masuk ke babak 16 besar Liga Champions. Sungguh, pertarungan hidup mati dari dua tim yang sama-sama terluka.  

Tim asal Bundesliga itu ingin meluapkan sesak dari kekalahan setelah kebobolan dua gol dari punggawa Iblis Merah yang dilesakkan oleh Juan Mata dari titik putih dan Chris Smalling, sementara gol Wolfsburg diciptakan oleh Daniel Caligiuri.

Kini, Manchester United bakal dijamu Wolfsburg di laga terakhir di Grup B Liga Champions musim 2015/16 yang digelar di Volkswagen Arena, pada Selasa atau Rabu dini hari, pukul 02.45 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh RCTI.

Skuad asuhan pelatih Belanda, Louis Van Gaal tidak diperkuat striker Wayne Rooney dan gelandang Morgan Schneiderlin, padahal laga ini demikian krusial. Pemain berjuluk, Waza yang kini berusia 30 tahun itu sedang bergulat dan bergelut dengan cedera. Ia absen ketika United ditahan imbang 0-0 oleh West Ham.

Sementara Schneiderlin yang kini berusia 26 tahun juga masih belum pulih dari cedera ketika menghadapi the Hammers. Ia tidak akan berangkat ke Wolfsburg.

Diego Benaglio dan Marcel Schäfer di kubu Wolfsburg berpengalaman menghadapi tim asal Inggris Portsmouth, bahkan mereka menuai kemenangan 3-2 dalam laga babak penyisihan grup Piala UEFA musim 2008/09.

Wolfsburg menjalani laga kandang melawan tim asal Inggris dan meraih kemenangan 2-0 atas Everton di musim lalu di babak penyisihan grup Piala Eropa. Sementara, United gagal mengamankan posisinya ke babak 16 besar ketika ditahan imbang 0-0 oleh PSV.

Komentar dua pelatih:
 
* Dieter Hecking (Wolfsburg):
"Kami seharusnya tidak terlalu khawatir dengan United. Kami harus terus fokus kepada persiapan sendiri. Saya tidak merasa tertekan. Saya hanya memandang ke depan menghadapi pertandingan ini. Dan saya tahu persis bahwa tim yang saya asuh ini mampu mengukir catatan bersejarah dengan mencapai babak knock-out."

"Kami ingin lebur dengan antusiasme seluruh fans dan kami akan berusaha sekuat tenaga mencapai babak selanjutnya. Kami punya modal untuk bersaing dengan tim manapun, termasuk dengan Manchester United. Kami tidak berharap meraih hasil imbang, untuk itu kami ingin meraih kemenangan."

* Louis van Gaal (Manchester United):
"Sepak bola berurusan dengan mencetak gol. Ini yang menjadi aspek penting dalam sepak bola. Sebagai manajer, anda tidak akan dapat mengabaikan hal ini, untuk itu diperlukan perjuangan. Anda tidak pernah tahu kapan gol datang."

"Hanya ketika anda menciptakan peluang maka anda akan melesakkan gol dan menyelesaikan pertandingan bersama tim. Ini hanyalah soal waktu, dan saya berharap kami mampu membuktikannya dalam pertandingan besok."

"Sangat penting bagi klub untuk terus berjuang dengan bertanding di Liga Champions. Para pemain bertekad menunjukkan kualitas mereka dengan tingkat penampilan yang tertinggi. Anda harus membuktikannya sebagai klub, sebagai tim, sebagai pemain. Anda harus membuktikannya bahwa anda mampu menghadapi setiap tantangan. Kami tidak akan terpaku pada hasil laga melawan PSV."

Prakiraan susunan pemain:

* Wolfsburg (4-4-2):
Benaglio (penjaga gawang); Träsch, Naldo, Dante, R Rodríguez; Arnold, Guilavogui/Luiz Gustavo; Vierinha, Draxler, Caligiuri; Dost.
Absen: Felipe (cedera kaki), Knoche (cedera engkel)
Diragukan tampil: Luiz Gustavo (cedera bahu)

* Manchester United (4-2-3-1):
De Gea (penjaga gawang); McNair, Smalling, Blind; Young, Carrick, Schweinsteiger, Mata, Darmian; Depay, Martial.
Absen: Rooney (cedera engkel), Schneiderlin (cedera), Jones (cedera engkel), Herrera (cedera hamstring), Valencia (cedera kaki), Rojo (cedera bahu), Shaw (patah tulang punggung)
Diragukan tampil: McNair (cedera engkel)

Data dan fakta:
* Manchester United meraih tiga kemenangan melawan Wolfsburg dalam seluruh kompetisi.
* Wolfsburg mencapai rataan lebih dari 2,5 gol dalam tiga pertandingan melawan Manchester United di seluruh kompetisi.
* Capaian rata-rata Wolfsburg masih di bawah 2,5 gol dalam tiga laga di ajang Liga Champions.
* Capaian rata-rata Manchester United masih di bawah 2,5 gol dalam tiga laga di ajang Liga Champions.
* Manchester United mencetak sekurangnya dua gol dalam tiga laga terakhir melawan Wolfsburg di seluruh kompetisi.  
 
 Lima laga terakhir:
(W:menang; L:kalah; D:imbang):
 
* Wolfsburg: L D W W L
5/12/15 Wolfsburg 1 - 2 Borussia 09 Dortmund
29/11/15 Augsburg 0 - 0 Wolfsburg
25/11/15 CSKA Moskva 0 - 2 Wolfsburg
21/11/15 Wolfsburg 6 - 0 Werder Bremen
7/11/15 Mainz 2 - 0 Wolfsburg

* Manchester United: D D D W W
5/12/15 Manchester United 0 - 0 West Ham United
28/11/15 Leicester City 1 - 1 Manchester United
25/11/15 Manchester United 0 - 0 PSV Eindhoven
21/11/15 Watford 1 - 2 Manchester United
7/11/15 Manchester United 2 - 0 West Bromwich Albion

Head To Head:
 
30/9/15 Manchester United 2 - 1 Wolfsburg
8/12/09 Wolfsburg 1 - 3 Manchester United
30/9/09 Manchester United 2 - 1 Wolfsburg

Prediksi hasil laga (Goal.com):

* Wolfsburg 0 - 0 Manchester United (14 persen)
* Wolfsburg 1 - 2 Manchester United (13 persen)
* Wolfsburg 0 - 2 Manchester United (12 persen)

Prediksi jalannya laga:

* Manchester United dituntut berjuang ekstra keras dengan mencetak gol ke gawang Wolfsburg. Pasukan asuhan pelatih Louis Van Gaal tidak bisa tidak meraih kemenangan agar dapat menjamin tetap eksis di ajang Liga Champions.
* Grafik penanmpilan skuad Iblis Merah menunjukkan peningkatan dalam beberapa pekan belakangan, utamanya di lini pertahanan.
* Wolfsburg tampil dengan kepercayaan diri, dan mereka memahami bahwa hanya dengan melancarkan serangan balik yang efektif dan efisien, maka mereka mampu memberi perlawanan sengit di hadapan publik sendiri.
* Wolfsburg tertantang dengan kekalahan di Old Trafford (1-2).  Mereka dikenal selama ini mampu melancarkan serangan balik yang cepat ke jantung pertahanan lawan.

Prediksi hasil laga menurut editor Antaranews.com:
* Wolfsburg: 2
* Manchester United: 1 

Pewarta: AA Ariwibowo

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015