Koba (Antara Babel) - Pasangan nomor urut 2 Erzaldi-Ibnu untuk sementara unggul dalam perolehan suara pemilihan kepala daerah di Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung.

Data sementara hasil rekapitulasi manual yang dilakukan Dinas Kesbangpol Bangka Tengah, Rabu hingga pukul 16.30 WIB pasangan Erzaldi-Ibnu untuk sementara unggul dengan perolehan 42.282 suara sementara pasangan nomor urut 1 Patrianusa-Habibullah mengumpulkan sebanyak 32.665 suara.

Hingga Rabu sore, total suara yang masuk dari enam kecamatan sebanyak 74.947 suara dari suara pemilih yang masuk DPT sebanyak 116.356 suara atau masih terdapat sebanyak 41.727 suara yang belum masuk dengan asumsi partisipasi masyarakat 100 persen.

Kecamatan Lubuk Besar pasangan Erzaldi-Ibnu meraih 5.856 suara dan pasangan Patrianusa-Habibullah sebanyak 5.238.

Kecamatan Namang pasangan Erzaldi-Ibnu unggul dengan perolehan 4.217 dan Patrianusa-Habibullah hanya mampu mengumpulkan 2.723 suara.

Sementara di Kecamatan Simpangkatis pasangan Erzaldi-Ibnu juga unggul dengan perolehan 6.160 suara dan Patrianusa-Habibullah sebanyak 3.961 suara.

Selanjutnya Kecamatan Pangkalanbaru juga diungguli pasangan Erzaldi-Ibnu yang berhasil meraih 11.019 suara sementara Patrianusa-Habibullah hanya 4.693 suara.

Kecamatan Sungaiselan pasangan Erzaldi-Ibnu meraih 7.207 suara dan Patrianusa-Habibullah sebanyak 6.985 suara. Kecamatan Koba pasangan Erzaldi-Ibnu meraih 7.823 suara dan Patrianusa-Habibullah meraih 8.465 suara.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015