Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan upacara bendera HUT ke 78 RI di kantor DPW PKS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang diikuti oleh pengurus DPW, bacaleg PKS dan perwakilan dari anggota PKS, Kamis (17/8).

Sebagai inspektur upacara, Aksan Visyawan menyampaikan bahwa momentum HUT ke 78 RI ini memberikan bangsa Indonesia sebuah artikulasi yang sangat penting karena sekarang sudah mulai memasuki masa-masa sibuk karena aktivitas politik, namun jangan sampai melupakan masyarakat yang ada dan selalu bersama-sama dengan kita.

Menurutnya, HUT ke 78  ini memberikan arti bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar dan selama itu pula kita semua telah bangkit dan berusaha untuk memberikan yang terbaik dari yang kita miliki untuk bangsa Indonesia. 

"Maka kepada seluruh anggota DPRD serta pejabat publik yang telah dipilih oleh masyarakat hendaknya bekerja semaksimal mungkin untuk kesejahteraan masyarakat ini merupakan sebuah modal bagi kita untuk dapat melangkah lebih jauh sehingga mendapatkan kepercayaan dari masyarakat luas," katanya.

Hadir dalam upacara bendera tersebut antara lain Rio SetiadY, Sahrumadhon,  Muhammad serta pengurus PKS yang lainnya acara dimulai pada pukul 09.30 hingga selesai dan pada akhir acara ditutup dengan lomba bersama keluarga, semoga dengan semakin bertambahnya usia Indonesia semakin maju.

Pewarta: Try M Hardi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023