Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengatakan dua sekolah menengah kejuruan (SMK), yaitu SMK Negeri 1 Sungailiat dan SMK Negeri Tobooali, meraih predikat sekolah Pusat Keunggulan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

"Ini merupakan periode ketiga pemerintah memberikan predikat SMK-PK kepada sejumlah sekolah kejuruan yang ada di Babel, kita berharap prestasi ini bisa diikuti sekolah-sekolah yang lain sehingga kita bisa mewujudkan pelayanan pendidikan berkualitas untuk anak-anak kita," kata Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Babel Ervawi di Pangkalpinang, Selasa.

Ia mengatakan predikat diterima SMK Negeri 1 Sungailiat, Kabupaten Bangka dan SMK Negeri 1 Toboali, Bangka Selatan itu, merupakan motivasi tambahan bagi pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kualitas SMK dan sekolah umum di daerah itu.

Pada periode pertama SMA/SMK yang mendapat predikat Pusat Keunggulan (PK), yaitu SMA Negeri 2 Pangkalpinang, SMK Yapentob Toboali, SMK Negeri 1 Bakam, dan SMK Negeri 1 Kelapakampit.

Pada periode berikutnya, SMA Negeri 4 Pangkalpinang, SMA 3 Pangkalpinang, SMK Negeri Jebus, Bangka Barat, dan SMK Negeri Tanjung Pandan, Belitung juga berhasil meraih predikat yang sama.

"Dan di periode ketiga atau pada tahun ini dua sekolah kita berhasil meraih predikat tersebut," ujarnya.

Sekolah menegah atas (SMA) dan SMK mendapat predikat PK karena proses manajemen di sekolah tersebut lebih baik dibandingkan dengan sekolah lainnya dengan pokok penilaian, yakni dari pembuatan proposal dan peta mutu pendidikan di sekolah.

Dari peta tersebut akan terlihat perencanaan ke depan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan dan pelayanan di sekolah tersebut.

Setelah ditetapkan menjadi sekolah PK, kata dia, sekolah tersebut akan mendapat bantuan dari pemerintah pusat untuk pengembangan keterampilan siswa yang disesuaikan dengan konsentrasi masing-masing bidang, antara lain pembangunan dan pengembangan infrastruktur dan berbagai sarana dan prasarana pendukung kegiatan belajar mengajar.

Hal itu, juga sebagai upaya pemerintah untuk membentuk sekolah percontohan bagi SMA/SMK lain dan siswa siswi yang lulus lebih terampil dan siap bekerja.

Menurut dia, masing-masing SMA dan SMK bisa meraih predikat PK, namun harus melalui rangkaian proses seleksi ketat, mulai dari pengajuan proposal, hingga tes wawancara.

Untuk saat ini, kata dia, di Babel terdapat lebih dari 30 SMA dan SMK negeri, yang sebagian sudah mendapatkan predikat sebagai sekolah PK.

"Kami harapkan yang lain dapat berpacu mengejar predikat PK agar manajemen sekolah lebih terarah berstandar nasional dan para guru terus mengembangkan potensi, bagi sekolah-sekolah yang belum dapat predikat PK diharapkan terus berbenah menuju ke arah sana, kita upayakan dua atau tiga sekolah setiap tahun yang menerima predikat PK," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023