Sungailiat(Antara Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung meminta agar penyaluran pupuk bersubsidi di daerah itu benar-benar tepat sasaran dan merata sampai kepada seluruh petani yang berhak.

"Penyaluran pupuk bersubsidi ini kita minta kepada distributor agar tepat sasaran untuk memenuhi kebutuhan petani di daerah ini," ujar Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bangka, Kemass Arfani Rahman, di Sungailiat, Minggu.

Menurut dia, pihaknya sudah meminta kepada distributor pupuk yang ada di daerah ini supaya penyaluran pupuk secara tepat sasaran dan bisa dinikmati oleh seluruh petani yang ada di delapan kecamatan.

"Kita sebagai pengawas sudah menyampaikan pada saat pertemuan dengan para distributor pupuk agar menyalurkan pupuk secara merata kepada petani, karena pupuk memilik peran penting dalam rangka meningkatkan produktivitas hasil pertanian. Dengan lancarnya distribusi pupuk dan mudah didapatkan, akan sangat berpengaruh terhadap hasil pertanian," katanya.    

Dia menambahkan, dalam penyaluran pupuk bersubsidi di lapangan pihaknya turut melakukan pengawasan sehingga pupuk yang disalurkan kepada petani tidak diselewengkan.  

Selain itu, untuk menjamin pupuk tersebut sampai kepada petani yang berhak pemerintah juga sudah membuat mekanisme rencana definitif kebutuhan kelompok (RDKK).     

"Petani yang tidak masuk dalam kelompok dan tidak membuat rencana kebutuhannya otomatis tidak akan mendapat pupuk
bersubsidi. Meski sudah dibuat dalam bentuk RDKK yang ditandatangani kepala daerah, tetap saja pengawasan perlu dilakukan sehingga penyalurannya tepat sasaran," ujarnya.

Pewarta: Kasmono

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016