Beberapa Polisi Wanita (Polwan) di Polda Bangka Belitung rupanya banyak memiliki segudang prestasi yang luar biasa diluar dari profesinya sebagai anggota Kepolisian.

Salah satu diantaranya ialah Polwan Muda berpangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda) Sekar Embun Widia Ningrum.

Memiliki perawakan yang cantik dan tinggi yang mumpuni, Polwan satu ini ternyata adalah memiliki segudang prestasi khususnya dibidang olahraga bela diri taekwondo. 

Bahkan baru-baru ini, Polwan yang akrab disapa Embun ini berhasil menyabet medali Emas dan Perunggu pada Kejuaraan Taekwondo Pangkostrad Cup 2024 yang digelar di Jakarta Timur bulan Mei lalu.

Selain itu, berbagai kejuaraan baik tingkat lokal maupun nasional sudah pernah diraih oleh Polwan yang berdinas di Direktorat Lalu Lintas Polda Bangka Belitung ini.

Diantaranya Juara I dan Atlet terbaik Kejuaraan Provinsi Erzaldi Rosman Challange Taekwondo 2022, Juara I Porprov Taekwondo 2023 hingga Juara II Kejuaraan Nasional Taekwondo Banten 2022.

Polwan kelahiran Baturusa 7 Januari 2003 ini bahkan pernah menjadi Runner Up dalam seleksi Nasional Sea Games Kamboja 2022 lalu.

"Hampir pernah menjadi perwakilan Tim Indonesia dalam ajang Sea Games 2022 kemarin. Namun harus mengakui keunggulan atlet lain, tapi ini tetap disyukuri, mungkin ditahun berikutnya dapat berkesempatan ikut membawa nama Indonesia dikancah internasional,"kata Embun saat dikonfirmasi, Minggu (9/6/24).
 


Kendati sudah banyak prestasi, tak membuat Embun berpuas diri. Ia masih terus menekuni dan berlatih hingga saat ini.

"Karena kecintaan saya terhadap dunia bela diri Taekwondo inilah yang membangun kekuatan saya untuk terus memacu diri, apalagi kami di Kepolisian sangat didukung oleh Pimpinan kami,"ungkapnya.

Tak hanya cakap menjadi seorang Atlet, Bripda Embun rupanya juga pernah mengikuti sertifikasi pelatihan wasit pada tahun 2019.

Ia juga tergolong aktif dalam kepengurusan organisasi yang menaungi bidang olahraga Taekwondo di Bangka Belitung.

Lebih lanjut, Ia berharap kedepan akan dapat terus memberikan prestasi yang baik bagi daerah serta dapat mengharumkan nama Institusi Polri.

"Semoga saya bisa terus berkontribusi dalam mengharumkan nama daerah maupun institusi Polri di Nasional bahkan internasional,"harapnya.
 


Berikut Daftar Prestasi Bripda Sekar Embun Widia Ningrum :
JUARA  1 & ATLET TERBAIK BUPATI CUP BANGKA 2016
JUARA  1 & ATLET TERBAIK LASKAR PELANGI CAMPIONSHIP 2016
JUARA  1 & ATLET TERBAIK MOKS OPEN CHAMPIONSHIP SUMATRA SELATAN 2017
JUARA  1 & ATLET TERBAIK UPI CHALLANGE TAEKWONDO NATIONAL TOURNAMENT 2016
JUARA   1 KYORUGI KEJURNAS TAEKWONDO PPLP/PPLPD/SKO SE-INDONESIA 2017
JUARA  1 KYORUGI PORPROV BANGKA BELITUNG 2018
JUARA  2 KYORUGI JUNIOR UPI CHALLANGE TAEKWONDO NATIONAL TOURNAMENT 2018
JUARA  3 KYORUGI KEJURNAS JUNIOR CIBUBUR 2018.
PESERTA KEJURNAS Pra PON 2019
PESERTA POPNAS CABOR TAEKWONDO JAWA TENGAH  2017
PESERTA KEJURNAS PPLP/PPLPD/SKO LOMBOK 2018
PESERTA POPNAS CABOR TAEKWONDO BOGOR 2019
JUARA 1 & ATLET TERBAIK KEJUARAAN PROVINSI ERZALDI ROSMAN CHALLANGE TAEKWONDO 2021
JUARA 2 KEJUARAAN NASIONAL TAEKWONDO BANTEN 2022
RUNNER UP SLEKSI NASIONAL SEA GAMES KAMBOJA 2022
JUARA 1 PORPROV TAEKWONDO 2023
JUARA 1 TURNAMEN PANGKOSTRAD CUP 2024

Pewarta: Try M Hardi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024