Grand Safran Hotel Pangkalpinang berupaya meningkatkan jumlah hunian kamar setiap tahunnya dengan menggencarkan mempromosikan wisata yang ada di Kota Pangkalpinang untuk meningkatkan jumlah hunian kamar yang telah disediakan.

Manager Operasional Grand Safran Hotel Pangkalpinang, Muhammad Khori, Sabtu (29/6) mengatakan Grand Safran Hotel Pangkalpinang memiliki 133 kamar dengan 6 tipe yakni Presiden suite di harga Rp2,2 juta, executive suite Rp1,4 juta, junior suite Rp1 juta, executive Rp800 ribu, deluxe room Rp580 ribu dan superior room Rp550 ribu.

Harga kamar sudah termasuk breakfast untuk 2 orang, penggunaan fasilitas gym dan akses kolam renang gratis. 

"Saat Covid-19 lalu kondisi hotel kita cukup berat, ada penurunan hunian, namun di pasca covid kita terus berusaha untuk bangkit dengan mempromosikan fasilitas hotel dan wisata yang ada di Kota Pangkalpinang," terang Khori.

Terletak di pusat kota Pangkalpinang, Grand Safran Hotel menjadi salah satu pilihan pengunjung dan pilihan para pelaku wisata untuk menggelar event dan kegiatan lainnya.

"Kita menerima semua event yang diinginkan para tamu atau relasi kota seperti event-event wisata karena kita juga gencar mempromosikan wisata melalui flyer dan pegawai hotel kita aktif mengikuti kegiatan lain," ujarnya.

Khori berharap dengan gencarnya mempromosikan wisata dan fasilitas hotel, tingkat hunian di Grand Safran Hotel dapat meningkat dan wisata di Kota Pangkalpinang terus dikenal.

Grand Safran Hotel memiliki 6 room meeting, 1 ballroom yang menampung 700 orang, ada juga room Larisa, La botega, Topaz, Amethys dan Rubi yang kapasitasnya menampung 30 pax. 
Diantara room ini ada juga beberapa room yang bisa digabung jadi 1 sehingga bisa menampung 90 pax," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024