Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia  Bidang Transformasi Digital Fajar BS Lase melakukan penguatan reformasi birokrasi di Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, guna mengoptimalkan pelayanan keimigrasian kepada masyarakat di daerah itu.

"Saya mengingatkan pentingnya pemimpin harus menjadi tauladan kepada bawahannya dan dapat memberi contoh yang baik untuk mewujudkan reformasi birokrasi ini," kata Fajar BS Lase saat melakukan penguatan reformasi birokrasi di Kantor Imigrasi Kelas 1TPI Pangkalpinang, Selasa.

Ia mengatakan untuk melakukan pekerjaan yang hebat setiap pegawai harus mencintai pekerjaannya dan pimpinan juga harus menjadi contoh dan tauladan yang baik bagi bawahannya.

"Saya harap ke depan Kanim Pangkalpinang dapat mewujudkan reformasi birokrasi yang lebih baik" ujarnya.

Ia meminta petugas Imigrasi Pangkalpinang sungguh-sungguh membangun budaya kerja yang melayani dan memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. 

“Tujuan kita bukan hanya mengejar selembar kertas, tetapi sungguh-sungguh membangun budaya kerja yang melayani dan memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” katanya.

Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Kelas I TPI Pangkalpinang Alimuddin kunjungan Stafsus Menkumham ini dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi serta reformasi birokrasi di lingkungan Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung dan menjadi salah satu lokus kunjungan adalah Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang.

Ia menyatakan saat ini Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang sedang berproses untuk mendapatkan predikat WBBM Tahun 2024.

"Berbagai kegiatan telah dilaksanakan diantaranya dengan menyiapkan sarana dan prasarana yang ramah HAM, menerapkan budaya pelayanan prima serta secara periodik melaksanakan kegiatan inovasi unggulan yaitu Pelayanan Keimigrasian Keluar Masuk Desa (Pasir Kuarsa)," katanya.  

Pewarta: Aprionis

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024