Pangkalpinang (Antara Babel) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Kota Pangkalpinang memprakirakan seluruh daratan di Pulau Bangka dan Belitung berpotensi hujan lebat disertai petir serta angin kencang pada Senin (27/2).

"Hampir di seluruh wilayah Pulau Bangka dan Belitung berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang pada siang, sore, dan dini hari. Kita imbau warga agar mewaspadainya," ujar Staf Koordinator Unit Analisa Kantor BMKG Kota Pangkalpinang Muhammad Nurwahyudi di Pangkalpinang, Minggu.

Ia menyebutkan daratan Muntok, Jebus, Belinyu, Sungailiat, Pangkalpinang, Koba, Sungai Selan, Toboali, dan Tanjungpandan berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, sedangkan wilayah Manggar dan Selat Nasik hujan ringan.

Rata-rata kecepatan angin di berbagai wilayah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berkisar 6 sampai 24 kilometer per jam dengan suhu 23-31 derajat Celsius dan kelembaban udara 67-98 persen.

Tinggi gelombang signifikan di jalur penyeberangan di Selat Bangka antara 0,25 sampai 0,5 meter, di Selat Gelasa, Selatan Bangka dan Utara Bangka, masing-masing berkisar 0,25 sampai 0,75 meter, sedangkan di Selat Karimata antara 0,5 hingga 1,0 meter.

Rata-rata kecepatan angin di jalur penyeberangan antara 8 sampai 33 kilometer per jam yang bergerak dari barat laut ke timur laut.

"Meski relatif aman, namun kami mengimbau agar para nelayan dan penyedia jasa angkutan laut tetap waspada karena ketinggian gelombang maksimum di jalur penyeberangan dapat mencapai dua kali ketinggian gelombang signifikan," katanya.

Pada bagian lain, Muhammad Nurwahyudi menyebutkan ketinggian pasang air laut maksimum di Mentok Bangka Barat 1,68 meter, di Belinyu Kabupaten Bangka 1,58 meter, di Sungailiat Kabupaten Bangka 2,32 meter, di Toboali Bangka Selatan 1,81 meter, di Tanjungpandan Kabupaten Belitung 1,38 meter, di Membalong Kabupaten Belitung 2,22 meter, dan di Kelapa Kampit Belitung Timur 1,55 meter.

Ia juga mengimbau para nelayan tradisonal agar tetap memperhatikan kelengkapan alat keselamatan sebelum melaut guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan di samping juga senantiasa meningkatkan kewaspadaan karena sewaktu-waktu cuaca dapat saja berubah.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017