Kuta, Bali (Antara Babel) - Otoritas Bandara Wilayah IV Bali dan Nusa
Tenggara menyebutkan 42 penerbangan di Bandara Ngurah Rai dipastikan
mengalami gangguan pada rentang pukul 18.30 hingga 20.30 WITA sebagai
dampak kedatangan Raja Arab Saudi dan rombongan, Sabtu (4/3).
Kepala Otoritas Bandara Wilayah IV Bintang Hidayat di kawasan Tuban Kuta, Kabupaten Badung, Jumat, mengimbau seluruh badan usaha angkutan udara dan perusahaan angkutan udara asing untuk melakukan antisipasi awal terkait terganggunya jadwal penerbangan.
Penerbangan yang terdampak itu merupakan penerbangan domestik dan internasional baik yang akan berangkat maupun tiba di Bali.
Bintang mengatakan antisipasi awal yang bisa dilakukan seperti perubahan waktu penerbangan, perubahan tipe pesawat, maupun kendala operasional lain yang mungkin terjadi.
Koordinasi intensif akan dilakukan bersama PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, AirNav Indonesia dan Otoritas Bandara Wilayah IV.
Raja Salman dijadwalkan tiba di Bali pukul 17.45 WITA pada Sabtu (4/3) menumpangi pesawat kerajaan Saudi Arabia SV-1.
Gelombang kedatangan rombongan Kerajaan Arab Saudi yang diperkirakan mencapai 1.500 orang dijadwalkan mulai datang pada Jumat ini sekitar pukul 20.50 WITA.
Raja Salman bersama rombongan akan berlibur di Bali mulai 4-9 Maret 2017.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017
Kepala Otoritas Bandara Wilayah IV Bintang Hidayat di kawasan Tuban Kuta, Kabupaten Badung, Jumat, mengimbau seluruh badan usaha angkutan udara dan perusahaan angkutan udara asing untuk melakukan antisipasi awal terkait terganggunya jadwal penerbangan.
Penerbangan yang terdampak itu merupakan penerbangan domestik dan internasional baik yang akan berangkat maupun tiba di Bali.
Bintang mengatakan antisipasi awal yang bisa dilakukan seperti perubahan waktu penerbangan, perubahan tipe pesawat, maupun kendala operasional lain yang mungkin terjadi.
Koordinasi intensif akan dilakukan bersama PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, AirNav Indonesia dan Otoritas Bandara Wilayah IV.
Raja Salman dijadwalkan tiba di Bali pukul 17.45 WITA pada Sabtu (4/3) menumpangi pesawat kerajaan Saudi Arabia SV-1.
Gelombang kedatangan rombongan Kerajaan Arab Saudi yang diperkirakan mencapai 1.500 orang dijadwalkan mulai datang pada Jumat ini sekitar pukul 20.50 WITA.
Raja Salman bersama rombongan akan berlibur di Bali mulai 4-9 Maret 2017.
Editor : Rustam Effendi
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017