Koba (Antara Babel) - Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengawal secara ketat objek wisata Pantai Terentang, menyikapi laporan masyarakat bahwa objek vital tersebut sering dijadikan tempat berpacaran dan pesta minuman keras kalangan anak muda.

"Sejumlah anggota kami tugaskan untuk menjaga objek wisata tersebut menyikapi maraknya penyakit masyarakat yang dilaporkan warga di lokasi tersebut," kata Kepala Satpol PP Bangka Tengah, Irwan di Koba, Senin.

Ia menjelaskan, Pantai Terentang merupakan objek wisata potensial di daerah ini yang lokasinya cukup strategis yaitu berada di lintas jalan menghubung Pangkalpinang - Bangka Tengah - Kabupaten Bangka Selatan.

"Objek wisata ini merupakan kawasan wisata keluarga yang harus jauh dari praktik minuman keras dan tindakan yang melanggar norma agama," katanya.

Apalagi kata dia di depan kawasan wisata tersebut terdapat tempat bermain anak Tirto Normolo 3, dimana lokasi tersebut ramai dikunjungi para wisatawan keluarga.

"Penjagaan ketat terhadap objek wisata Pantai Terentang juga untuk mengantisipasi ramainya pengunjung saat Lebaran Idul Fitri," katanya.

Penjagaan ketat kata dia juga dilakukan pada beberapa objek vital lainnya di antaranya pasar dan beberapa pusat keramaian lainnya.

"Ini kami lakukan karena pengunjung sangat ramai menjelang dan dalam Lebaran Idul Fitri tahun ini," katanya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017