Pangkalpinang  (Antaranews Babel) - Perseroan Terbatas Timah Tbk membagikan 1.000 paket sembako untuk korban banjir di Muntok, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada warga terkena bencana alam di daerah itu.

"Kami berharap bantuan semabko ini dapat meringankan beban korban banjir dalam memenuhi kebutuhan pokoknya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat PT Timah Tbk Anggi Budiman Sihaan di Pangkalpinang, Selasa.

Ia menjelaskan paket sembako berisikan beras, minyak goreng, gula pasir, dan lainnya diberikan kepada 1.000 korban banjir yang tersebar di empat kelurahan yaitu Ulu, Culong, Belo Laut dan Kelurahan Sungai Baru Kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat yang terendam banjir dengan ketinggian air 0,5 hingga 1,6 meter pada Minggu (11/3).
 
(Foto: Humas PT Timah Tbk)

"Kita turut berduka dan siap membantu meringankan beban warga yang terkena bencana alam ini," katanya.

Selain membagikan paket sembako, PT Timah juga membuka dapur umum dan pelayanan kesehatan gratis di titik-titik pengungsian korban banjir.

"Kita juga mengerahkan peralatan dan membantu warga membersihkan sampah dan lumpur material banjir," katanya.
(Foto: Humas PT Timah Tbk)

Anggi mengatakan pada hari terjadinya banjir di Muntok, PT Timah langsung mengerahkan 30 personil tim tanggap darurat bencana Unit Metalurgi untuk mengevakusasi korban banjir yang terjebak air setinggi 1,6 meter ke titik-titik pengungsian.

"Kami bergerak cepat merespon bencana banjir di Muntok dan mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban korban banjir," katanya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018