Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun Ke-73 Republik Indonesia berlangsung khidmat, aman dan lancar di lapangan PT Timah Tbk di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada Jumat pagi.

Bertindak sebagai inspektur upacara peringatan HUT RI ke-73, Direktur utama PT Timah Tbk, Mochtar Riza Pahlevi mengatakan kegiatan ini sebagai  refleksi perjuangan para pahlawan memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini.

"Pada 73 tahun yang lalu para pendiri bangsa ini dengan gagah berani menyatakan kemerdekaan dari belenggu penjajahan dan bebas menentukan nasibnya sendiri," ujarnya.
 
(babel.antaranews.com/Aprionis)

Oleh karena itu, saya berharap seluruh Direksi dan Karyawan PT Timah Tbk serta anak perusahaan untuk bekerja lebih keras dan lebih baik lagi.    

"Tanamkan keikhlasan dalam bekerja sehingga mampu mendapatkan hasil terbaik," katanya.

Sekretaris Perusahaan PT Timah Tbk, Amin Haris Sugiarto mengatakan peringatan HUT RI tahun ini momentum perusahaan untuk lebih meningkatkan kinerja membangun negeri ini.
 
(babel.antaranews.com/Aprionis)

"PT Timah terus berupaya menjadi perusahaan terbaik yang berkelas dunia dan berkontribusi untuk bangsa dan kemakmuran masyarakat khususnya di wilayah lingkungan operasional perusahaan," ujarnya.

Menurut dia peringatan HUT RI tahun ini, PT Timah Tbk menggelar berbagai kegiatan untuk memeriahkan 73 tahun kemerdekaan bangsa ini.

Selain itu PT Timah bersama Bulog melalui program Siswa Mengenal Nusantara rangkaian BUMN Hadir Untuk Negeri membantu vateran di Kalimantan Selatan.

"Pada tahun ini upacara HUT RI di Lapangan PT Timah Tbk dilakukan secara sederhana dan berlangsung khidmat, aman, lancar serta tertib," katanya.

 

Pewarta: Aprionis

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018