Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Universitas Bangka Belitung gencar melakukan sosialisasi dan promosi terkait Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun 2019, karena adanya skema terbaru dalam sistem seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 2019 di seluruh Indonesia.

"Sosialisasi ini bertujuan agar para siswa kelas XII mengetahui aturan terbaru tersebut, serta mengingatkan pihak sekolah agar segera melakukan pengisian Pangkalan Data Siswa dan Sekolah (PDSS) yang akan ditutup pada tanggal 25 Januari 2019 mendatang," kata Wakil Rektor UBB, Ismed Inonu, di Pangkalpinang, Kamis.

Ia mengatakan, Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) PTN Tahun 2019 di gelar oleh lembaga baru yang dibentuk pemerintah, yaitu Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Oleh karena itu UBB gencar melakukan roadshow (sosialisasi) ke semua sekolah agar para siswa dan orang tua mengetahui sistem terbaru masuk PTN ini.

"Roadshow uni kita awali di Kabupaten Belitung dan terus berlanjut ke Kabupaten lainnya di Bangka," ujarnya.

PMB melalui jalur SNMPTN tidak banyak berubah, hanya pada ketentuan akreditasi sekolah dan pilihan prodi, dimana setiap siswa hanya diperbolehkan memilih 2 prodi dari 1 PTN atau 2 PTN.

Sedangkan bagi sekolah yang akreditasi A, kuota penerimaannya 40 persen terbaik di sekolahnya, akreditasi B  25 persen terbaik di sekolahnya dan Akreditasi C 5 persen terbaik di sekolahnya.

"Kami juga menekankan pihak sekolah untuk segera mengisi serta menverifikasi PDSS sesuai waktu yang ditentukan, agar tidak merugikan siswanya. Bagi siswa yang ingin melanjutkan ke PTN dan pihak sekolah belum mengisi serta verifikasi PDSS lewat dari waktu yang ditentukan, dipastikan siswanya tidak bisa mengikuti seleksi jalur SNMPTN maupun SBMPTN," ujarnya.

Ismed menambahkan, untuk pendaftaran SNMPTN akan dibuka pada 4-14 Februari 2019 dan pengumuman hasil SNMPTN pada Tanggal 23 Maret 2019. Pada pelaksanaan SBMPTN hanya ada satu metode tes yaitu Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Untuk waktu pendaftaran UTBK 12 Januari – 27 Maret 2019, dan pelaksanaan UTBK 30 Maret – 26 Mei 2019, sedangkanpengumuman hasil UTBK diperkirakan 10 hari setelah UTBK.

Selanjutnya pendaftaran SBMPTN akan dibuka pada 10 - 24 Juni  2019, dan para siswa sudah harus mendaftarkan diri ke PTN yang dituju, lalu setelah di seleksi tanggal 9 Juli 2019 itu sudah ada pengumuman hasilnya.

"Bagi siswa yang dinyatakan lolos SNMPTN 2019 tidak bisa mendaftar SBMPTN 2019 karena sistem sudah terintegrasi, sehingga siswa/i harus benar-benar selektif saat memilih prodi yang diminatinya saat mendaftar di SNMPTN," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019