Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Bangka Belitung (Kakwarda Babel), Melati Erzaldi membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) 2019, guna mencapai visi terwujudnya gerakan pramuka sebagai wadah utama dan mitra pemerintah dalam pembentukan karakter dan kecakapan hidup.

"Melalui visi ini diharapkan Kwarda Babel sebagai wadah pendidikan, pelatihan dan asah kemampuan dan bakat anggota pramuka yang mampu bersaing dengan generasi milenial saat ini untuk mempersiapkan generasi Z yang akan menjadi generasi emas di 2045," kata Melati Erzaldi, di Muntok, Senin.

Ia mengatakan, untuk mencapai visi, Kwarda Babel telah menetapkan arah kebijakan yang menjadi penyusunan program, yaitu pertama, kwartir dan gugus depan memenuhi standar organisasi gerakan pramuka, kedua, seluruh pemangku kepentingan memberikan dukungan kepada pendidikan kepramukaan.

Ketiga, terakreditasinya semua lembaga pendidikan gerakan pramuka, keempat, seluruh pembina pramuka memenuhi standar sertifikasi, kelima, terlaksananya sistem pencapaian kecakapan bagi peserta didik.

Tahun 2018 merupakan langkah awal Kwarda Babel mewujudkan visi besar 2023 itu. Di 2018 juga dengan berbagai tantangan dan keterbatasan Kwarda Babel, dapat menjadi tuan rumah kegiatan nasional, yaitu perkemahan bakti nasional saka widya budaya bakti I dan lomba pangkalan saka widya budaya bakti tingkat nasional.

Seluruh anggota pramuka Babel tetap bersemangat, bersatu, dan saling menguatkan dalam menyusun langkah strategis untuk kemajuan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Babel.

"Semoga Rakerda ini dapat menjadi wadah untuk bermusyawarah, mengevaluasi, merencanakan dan melaksanakan beberapa kebijakan-kebijakan yang telah disepakati pada tahun sebelumnya," ujarnya.

Ketua Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwarda Babel, Murmahudi, mengajak seluruh anggota pramuka Se-Bangka Belitung untuk saling bersinergi, mempercepat mewujudkan kaum muda Indonesia yang berkepribadian baik, berkarakter, berwatak, handal dalam berfikir dan bertindak, serta memiliki jiwa bela negara, di tengah berbagai ancaman yang tentu saja menjadi tanggung jawab semua komponen bangsa, termasuk gerakan pramuka.

Rakerda Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Babel ini, berlangsung selama dua hari 4 - 5 Maret 2019, dengan berbagai agenda rapat dan diikuti oleh seluruh Kwartir Cabang (Kwarcab) se-Babel.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019