Pangkalpinang (ANTARA) - PT Timah Tbk sama Polsek Kundur Provinsi Kepulauan Riau melakukan penanaman jagung, guna mendukung Program Tanam Satu Juta Pohon Jagung untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional.
"Penanaman jagung kali ini dilakukan di lahan milik masyarakat," kata Departement Head Corporate Communication PT Timah Anggi Siahaan dalam keterangan pers diterima LKBN ANTARA Babel di Pangkalpinang, Rabu.
Ia mengatakan kegiatan penanaman jagung serentak satu juta hektare dilaksanakan Jalan Hang Jebat Sungai Raya Rt.015/Rw.007 Kelurahan Tanjung Berlian Kecamatan Kundur Utara Kabupaten Karimun, guna mendukung ketahanan pangan nasional khususnya Kundur.
"Dukungan ini sebagai langkah nyata perusahaan turut menyukseskan program pemerintah dan meningkatkan kolaborasi antara PT Timah dengan stakeholder dan masyarat di sekitar wilayah operasional perusahaan," katanya.
Kapolsek Kundur AKP Efendi Marpaung menyampaikan program ini merupakan langkah strategis dalam menjaga stabilitas ketahanan pangan di tengah tantangan global yang semakin kompleks.
"Penanaman jagung dilakukan secara serentak sebagai bentuk komitmen bersama dalam mendukung program pemerintah untuk menjamin ketersediaan pangan yang berkelanjutan di tanah air," katanya.
Menurut dia kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi lintas sektor yang melibatkan TNI, Polri, pemerintah daerah, lembaga peradilan, serta perusahaan untuk mendukung terwujudnya ketahanan pangan yang tangguh di Kecamatan Kundur.
“Penanaman jagung sebagai salah satu komoditas utama diharapkan mampu meningkatkan produksi pangan nasional sekaligus memberdayakan masyarakat di sektor pertanian,” ujarnya.
Camat Kundur Utara Murnizam mengapresiasi Polsek Kuba dan Polri serta PT Timah Tbk terkait l penanaman Jagung secara serentak satu juta hektar.
"Alhamdulillah diantaranya terdapat di lahan wilayah Kecamatan kita. Semoga kedepannya masyarakat akan mencontoh penanaman jagung untuk dilaksanakan di kebun-kebun mereka. Terima kasih masyarakat yang begitu antusias untuk hadir dan membantu menanam jagung. Kita harapkan hasil panennya nanti akan sangat memuaskan,” harapannya.