Jakarta (ANTARA) - Penyanyi Amerika Serikat yang mendapat nominasi Grammy, Gallant, akan merilis remake lagu "Only One," milik solois K-pop BoA, kata agensi SM Entertainment Rabu (12/8).

Laman Yonhap mencatat, Gallant menata ulang lagu ini sehingga bergaya R&B dan akan merilisnya secara digital pada Jumat ini sebagai bagian dari proyek retrospektif SM "Our Beloved BoA," untuk merayakan debut ke-20 debut BoA.

"Sebagai penggemar lama BoA, Gallant memutuskan untuk berpartisipasi dalam proyek ini untuk merayakan debut ke-20 BoA," kata pihak SM.

"Only One" menjadi lagu utama untuk album studio ketujuh BoA yang diluncurkan pada tahun 2012. Lagu ini ditulis sendiri oleh BoA.

Selain Gallant, rekan BoA di SM yakni Baekhyun EXO dan grup Bolbbalgan4 telah merilis remake lagu "Garden In the Air" dan "Atlantis Princess" milik BoA, yang juga menjadi bagian dari proyek tersebut.

BoA, salah satu musisi K-pop pertama yang menjadi terkenal di luar negeri dan sering disebut membantu "hallyu" atau popularitas global musik pop Korea Selatan.

Dia menjadi penyanyi Korea Selatan pertama yang menduduki puncak tangga lagu Oricon Jepang melalui album penuh pertamanya, "Listen to My Heart," pada tahun 2002.


Baca juga: BoA kembali berkarya, siapkan album ke-9

Baca juga: Jumlah penggemar "hallyu" di dunia meningkat, salah satunya berkat BTS

Baca juga: BoA akan duet dengan pemenang Grammy

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020