endaftaran SMMPTN-Barat 2020 ditutup pada hari ini. Hingga saat ini belum ada perubahan perpanjangan pendaftaran
Jakarta (ANTARA) - Pendaftaran Seleksi Masuk Mandiri Perguruan Tinggi Negeri Barat (SMM PTN Barat) 2020 ditutup pada Sabtu (22/8) pukul 15.00 WIB.

"Pendaftaran SMMPTN-Barat 2020 ditutup pada hari ini. Hingga saat ini belum ada perubahan perpanjangan pendaftaran," kata Ketua SMM PTN-Barat, Prof Dr Ir Samsul Rizal, dalam keterangan di Jakarta, Sabtu.

Sebanyak 16 PTN yang tergabung dalam BKS PTN Wilayah Barat menyelenggarakan ujian masuk mandiri tersebut.

PTN tersebut yakni Universitas Syiah Kuala (Unsyiah),Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Universitas Bengkulu (Unib), Universitas Jambi (UNJA), Universitas Lampung (Unila), Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang, Universitas Palangkaraya (UPR), Universitas Malikussaleh (Unimal), Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH), Universitas Bangka Belitung (UBB), Universitas Teuku Umar (UTU), Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Aceh, Universitas Samudera (Unsam),Universitas Riau (UNRI), dan Universitas Siliwangi (Unsil

Program SMM PTN-Barat 2020, pada dasarnya merupakan jalur seleksi mandiri oleh masing-masing perguruan tinggi yang teknis pelaksanaannya dilakukan secara bersama-sama.

"SMM PTN-Barat adalah seleksi berdasarkan hasil ujian tulis dalam bentuk cetak (UTBC) atau kombinasi hasil ujian tulis dan data portofolio calon mahasiswa yang dilakukan secara bersama di bawah koordinasi panitia," katanya.

Ujian akan diselenggarakan pada 25 Agustus 2020 dan 26 Agustus. Ujian dibagi menjadi dua sesi yakni sesi pertama pada pagi pukul 08.30 WIB dan sesi kedua pada 14.00 WIB.

Lokasi ujian peserta SMM PTN-Barat 2020 adalah di PTN terdekat dari tempat domisili peserta saat ini. Pelaksanaan ujian harus mengikuti protokol pencegahan penyebaran COVID-19.

"Kesehatan dan keselamatan peserta dan panitia menjadi prioritas," katanya.

Sementara, lokasi ruang ujian tulis diatur dan ditetapkan oleh panitia pada masing-masing PTN peserta program seleksi SMM PTN-Barat 2020.

Untuk pengumuman hasil seleksi akan dilakukan pada tanggal 2 September 2020 mulai pukul 10.00 WIB dan dapat diakses melalui laman http://pengumuman.smmptnbarat.id.

Baca juga: Kemendikbud harapkan SMM PTN-Barat berikan kesempatan siswa masuk PTN

Baca juga: Rektor Unja terpilih aklamasi jadi Ketua BKS Rektor PTN barat

Baca juga: 15 PTN wilayah barat lakukan seleksi SMMPTN

Pewarta: Indriani
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2020