Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Minggu (20/9) kemarin, mulai dari digitalisasi PDAM oleh Telkom hingga strategi pemasaran Kementerian Perdagangan di masa pandemi Covid-19.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:

1. Sri Mulyani: Negara G20 terus lakukan aksi global lawan COVID-19

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan negara-negara yang tergabung pada G20 menyepakati untuk terus bekerja sama melakukan aksi global dalam rangka menghadapi dampak pandemi COVID-19 di bidang kesehatan, sosial dan ekonomi.

“Pandemi COVID-19 merupakan wake-up call bagi dunia tentang pentingnya investasi dalam pengembangan kapasitas kesiapan dan respons menghadapi pandemi,” katanya dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya di sini.

2. Pekan keempat September, IHSG berpotensi melemah

Direktur PT Anugrah Mega Investama Hans Kwee mengatakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melemah pada pekan keempat September 2020 dipengaruhi sejumlah sentimen dari domestik dan eksternal.

"IHSG kami perkirakan selama seminggu berpeluang konsolidasi melemah dengan support di level 5.000 sampai 4.754 dan resistance di level 5.100 sampai 5.187," ujar Hans dalam pernyataan di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya di sini.

3. Telkom siapkan solusi digitalisasi PDAM di seluruh Indonesia

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk sebagai BUMN yang bergerak di bidang telekomunikasi mendukung inovasi-inovasi yang muncul untuk dapat berkontribusi melalui pemanfaatan teknologi agar inovasi tersebut dapat berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat.

Salah satunya adalah kerja sama Telkom dengan PDAM Tirta Raharja Kabupaten Bandung dalam mengimplementasikan digitalisasi melalui sistem billing terintegrasi, basis data yang terpusat, dan dashboard pengelolaan air.

Baca selengkapnya di sini.

4. Penerapan protokol CHSE dinilai bisa wujudkan pariwisata berkelanjutan

Penguatan destinasi wisata melalui penerapan protokol kebersihan, kesehatan, keamanan, dan ramah lingkungan atau CHSE dinilai potensial mendorong terwujudnya pariwisata berkelanjutan.

Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores (BOPLBF) Shana Fatina dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu, mengatakan kedisiplinan terhadap perilaku hidup bersih dan sehat menjadi salah satu dasar bagi keberlangsungan pariwisata.

Baca selengkapnya di sini.

5. Kemendag paparkan strategi pemasaran masa pandemi

Kementerian Perdagangan (Kemendag) memaparkan empat strategi pemasaran yang perlu digenjot pelaku usaha agar mampu bertahan bahkan bisa menembus pasar ekspor pada masa pandemi COVID-19.

“Pandemi ini mengubah tatanan dan untuk bertahan, kita harus menyesuaikan diri. Dengan social distancing, pendekatan konvensional sudah tidak lagi bisa diterapkan,” kata Menteri Perdagangan Agus Suparmanto dalam Jakarta Marketing Week 2020 di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapmya di sini.

 

Pewarta: Ade irma Junida
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2020