Jakarta (ANTARA/JACX) - Drake, penyanyi rap yang terkenal dengan lagu In My Fellings (Kiki Do You Love Me), dikabarkan meninggal dunia pada 14 November 2020. Dia diklaim tewas setelah ditembak orang tidak dikenal dari dalam kendaraan.

Tagar #RIPDrake pun menjadi topik populer di Twitter Amerika Serikat pada waktu itu, sebagaimana diterangkan Snopes.com.

Dari pantauan ANTARA, banyak warganet kaget dengan kemunculan berita kematian penyanyi 34 tahun tersebut. Sejumlah pengguna Twitter pun turut menyampaikan rasa kehilangannya terhadap produser rekaman asal Kanada itu.

Salah satunya pengguna Twitter @Ornis. Pemilik akun dengan 116 pengikut, pada 15 November 2020, mengunggah sebuah artikel milik genius.com berjudul "Drake's Family Releases Info Saying Drake Passed Away".

Akun itu juga membubuhkan tulisan berikut dalam unggahannya:

Aku benar-benar merasa sedih. Beristirahatlah dengan tenang Drake, #RIPDrake”. 

Tulisan tersebut disukai hingga 951 pengguna Twitter dan sudah dibagikan ulang sebanyak 177 kali.

Namun, benarkah kabar soal kematian Drake itu?
 
Tangkapan layar hoaks soal kematian rapper Drake (Twitter)


Penjelasan:
ANTARA menelusuri artikel soal kematian Drake di situs daring genius.com. Walau demikian, tidak ditemukan tulisan berjudul "Drake's Family Releases Info Saying Drake Passed Away" sebagaimana diunggah pengguna Twitter @Ornis. 

Pengguna Twitter @DanGusto2, yang turut mengakses situs genius.com pada 15 November 2020, juga mengaku tidak menemukan rekam jejak digital artikel tersebut.
 
Tangkapan layar hoaks soal kematian rapper Drake (Twitter)

 
Pemeriksa fakta Snopes.com menjelaskan tautan berita genius.com yang mengabarkan kematian Drake itu, merupakan hasil suntingan yang direkayasa.      

Twitter pun telah menyematkan pesan di bagian atas tren #RIPDrake, bertuliskan "Tidak, Drake belum meninggal".

Dengan demikian, berita kematian penyanyi rap Drake itu dipastikan hoaks.

Klaim: Rapper Drake meninggal
Rating: Salah/Disinformasi
 
Tangkapan layar kata tren tentang hoaks soal kematian rapper Drake di Twitter. (Snopes)



Baca juga: "In My Feelings" Drake paling sering diputar di Spotify

Baca juga: Drake sabet penghargaan Billboard terbanyak

Pewarta: Tim JACX
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2020