cara ini akan berbeda dan seru untuk disaksikan,
Batam (ANTARA) - Kementerian Komunikasi dan Informatika bersama Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) serta Pemerintah Kota Batam Kepulauan Riau menyosialisasikan protokol kesehatan melalui pertunjukan kesenian tradisional secara virtual.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam, Azril Apriansyah, mengatakan pertunjukan bertajuk Bunga Rampai Seni Melayu menampilkan beberapa tradisi dan kesenian Melayu dengan pesan mengajak masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

"Ada pertunjukan berbalas pantun, musik Melayu, dan tari Melayu kontemporer," kata Azril di Batam, Rabu.

Kegiatan itu akan disiarkan melalui saluran YouTube KPCPEN Petunra Kepri pada Kamis (19/11) mulai pukul 19.30 WIB.

Ia mengajak masyarakat Batam menyaksikan pertunjukan tersebut demi menambah pengetahuan tentang seni serta pentingnya protokol kesehatan di masa pandemi.

Baca juga: Presiden dukung budayawan dan seniman tetap berkreasi saat pandemi

Baca juga: Sejumlah seniman seni rupa gelar pameran bertema bangkit dari pandemi


"Selain itu, akan ada sosialisasi terkait vaksin COVID-19. Pastinya cara ini akan berbeda dan seru untuk disaksikan," kata dia.

Pria yang juga sebagai Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Batam itu juga mengatakan, protokol kesehatan akan diterapkan selama kegiatan berlangsung, seperti penggunaan masker, penjagaan jarak dan penyediaan fasilitas pendukung protokol kesehatan seperti hand sanitizer.

"Semoga dengan adanya kegiatan ini, tujuan mengedukasi warga melalui seni akan lebih seru dan masyarakat makin paham dan sadar pentingnya protokol kesehatan," kata dia.

Baca juga: Festival Seni Bali Jani II digelar virtual 31 Oktober-7 November

Baca juga: Pegiat seni: Seniman Cilacap tetap berkarya di masa pandemi

 

Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2020