Jakarta (ANTARA) - Ragam berita di kanal hukum antaranews.com pada Minggu (20/12) menarik dibaca kembali untuk mengawali informasi anda pada pekan ini, di antaranya:

Kasus ujaran kebencian, Polri tunggu pemeriksaan tersangka Nur lengkap

Kepala Divisi Humas (Kadiv Humas) Mabes Polri Irjen Polisi Argo Yuwono mengatakan akan memberikan penjelasan terkait kasus ujaran kebencian yang diduga dilakukan oleh tersangka SNR atau Nur setelah hasil pemeriksaan lengkap.

“Nanti kami sampaikan kejelasannya jika sudah lengkap hasilnya,” kata Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Polisi Argo Yuwono dalam pernyataan tertulis yang diterima di Jakarta pada Minggu.

Baca selengkapnya

Penahanan eks Direktur Garuda Indonesia Hadinoto Soedigno diperpanjang

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperpanjang masa penahanan selama 40 hari ke depan terhadap mantan Direktur Teknik dan Pengelolaan Armada PT Garuda Indonesia 2007-2012 Hadinoto Soedigno (HDS).

Hadinoto adalah tersangka kasus suap pengadaan pesawat dan mesin pesawat dari Airbus SAS dan Rolls-Royce PLC pada PT Garuda Indonesia dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Baca selengkapnya

Kaleidoskop 2020, Undang-undang yang berubah akibat putusan MK

Mahkamah Konstitusi sepanjang 2020 menangani sebanyak 139 permohonan pengujian undang-undang, terdiri atas 30 perkara dalam proses tahun lalu dan 109 diregistrasi pada 2020.

Dari seluruh perkara yang mempersoalkan undang-undang tersebut, sebanyak 89 perkara sudah diputus dan 50 perkara masih dalam proses pemeriksaan.

Berikut ini adalah permohonan pengujian undang-undang yang dikabulkan oleh Mahkamah Konstitusi sepanjang 2020.

Baca selengkapnya

KPK terus dalami aliran uang kasus suap pengaturan proyek di Indramayu

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami aliran uang dalam kasus suap terkait pengaturan proyek di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indramayu Tahun 2019 dengan tersangka Anggota DPRD Jawa Barat 2014-2019 dan 2019-2024 Abdul Rozaq Muslim (ARM).

"Selama proses penyidikan sampai saat ini, tim penyidik KPK telah mengumpulkan alat bukti melalui pemeriksaan saksi-saksi, penggeledahan, dan penyitaan terkait adanya aliran uang kepada berbagai pihak diantaranya beberapa Anggota DPRD Jabar," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya

​​​​​​​KPK perpanjang masa penahanan dua tersangka korupsi proyek di Bakamla
​​​​​​​
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperpanjang masa penahanan dua tersangka kasus korupsi terkait pengadaan perangkat transportasi informasi terintegrasi Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI Tahun Anggaran 2016.

Dua tersangka, yakni Ketua Unit Layanan Pengadaan Bakamla RI TA 2016 Leni Marlena (LM) dan Anggota atau Koordinator Unit Layanan Pengadaan Bakamla RI TA 2016 Juli Amar Ma'ruf (JAM).

Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2020