Jakarta (ANTARA) - Jonas Rivanno mengatakan bahwa kelahiran anak pertamanya yang bernama Chloe Emanuelle Van Wattimena menjadi kado terindah pada perayaan Natal tahun ini.

Bagi Jonas dan Asmirandah, kehadiran anak pertama dalam kehidupan rumah tangga mereka memang sudah sangat dinantikan. Hal yang spesial lagi karena putri pertamanya itu lahir bertepatan dengan perayaan Natal.

"Buat aku pribadi karena momen Natal ini hubungan intim aku dengan Tuhan. Buat aku dengan kelahiran anak, kalau kami kan percaya Natal itu Tuhan datang ke dunia ini untuk menyelamatkan manusia. Kami percaya ini jadi penguat bagi aku dan Andah, janji Tuhan untuk kami berdua," kata Jonas Rivanno dalam jumpa pers virtual, Jumat.

Jonas Rivanno juga mengaku momen kelahiran anaknya ini membuatnya semakin percaya dengan kebesaran dan janji yang diberikan Tuhan bagi umatnya.

"Kami jadi makin percaya semua yang Tuhan berikan tepat pada waktunya. Janji tuhan Indah pada waktunya. Kami percaya kalau ini pekerjaan tangan Tuhan memang ini pekerjaan tangan Tuhan," ujar Jonas Rivanno.

Lebih lanjut, Jonas mengatakan bahwa selama tujuh tahun menanti kelahiran anak sejak ia menikah dengan Asmirandah pada 2013 lalu tidak pernah sekalipun mengeluh dan putus asa.

"Karena aku dan Andah tahu kehidupan kita karunia Tuhan dan kami tahu janji Tuhan nyata di kehidupan kami, salah satu janji Tuhan di Alkitab kita boleh beranak cucu di muka bumi dan itu kami percaya," jelas Jonas Rivanno.


Baca juga: Asmirandah Enggan Ikut Tren

Baca juga: Asmirandah dan Jonas Rivanno dikaruniai anak pertama saat Hari Natal

Baca juga: Ini arti nama anak Asmirandah dan Jonas Rivanno yang lahir saat Natal

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020