Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Daerah Metro Jaya tetap menyiapkan lima lokasi layanan SIM Keliling di DKI Jakarta pada hari terakhir tahun ini, Kamis.

Meski demikian, sedikit berbeda dari layanan di hari-hari biasa, khusus Kamis ini, layanan SIM Keliling hanya beroperasi selama dua jam lamanya.

Lokasi pelayanan SIM Keliling, Kamis 31 Desember 2020 tersedia pukul 08.00 WIB hingga 10.00 WIB," mengutip akun Twitter @tmcpoldametro, Kamis pagi.

Ada pun lima titik layanan SIM Keliling itu  pada sebagai berikut:

Jakarta Pusat layanan SIM Keliling tersedia di ITC Cempaka Mas, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Jakarta Barat layanan SIM Keliling tersedia di Mal Citraland, Grogol, Jakarta Barat.

Jakarta Selatan layanan SIM Keliling tersedia di Kampus Trilogi Kalibata, Kalibata, Jakarta Selatan.

Sedikit berbeda, untuk wilayah Jakarta Timur Ditlantas Polda Metro Jaya menyiapkan dua lokasi yaitu Mal Grand Cakung dan Lippo Plaza Kramat Jati.

Untuk diingat layanan SIM Keliling hanya memfasilitasi pemilik SIM untuk melakukan perpanjangan, sementara untuk SIM yang telah habis masa berlakunya pemilik SIM harus melakukan pembuatan SIM baru.

Bagi masyarakat yang ingin memperpanjang SIM jangan lupa lakukan 3M yaitu gunakan masker saat hendak keluar rumah, mencuci tangan, dan tetap menjaga jarak agar tetap terhindar dari COVID-19 pada saat berkegiatan di luar rumah.

Baca juga: Jelang akhir tahun 2020, segera perpanjang SIM Anda di lima lokasi ini

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020