Solo (ANTARA) - Pemerintah Kota Surakarta segera mempersiapkan Stadion Manahan Solo karena menjadi salah satu dari empat daerah yang ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Menpora 2021 yang rencananya digelar mulai 21 Maret.

Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, di Solo, Rabu, mengatakan Stadion Manahan Solo sebagai salah satu stadion yang dipilih untuk penyelenggaraan Piala Menpora 2021, selain Stadion Jalak Harupat Bandung, Stadion Maguwoharjo Sleman, dan Stadion Kanjuruhan Malang.

"Kami telah melakukan komunikasi dengan Menpora, Zainudin Amali, terkait pelaksanaan Piala Menpora. Solo dalam pelaksanaan Piala Menpora menjadi salah satu tuan rumah," kata Gibran.

Menurut Gibran, pihaknya segera melakukan persiapan seluruhnya dan melakukan komunikasi dengan Menpora agar semuanya selesai.

Baca juga: PSSI pastikan Piala Menpora 2021 dibuka di Solo
Baca juga: LIB akan safari ke empat provinsi tuan rumah Piala Menpora


Penyelenggaraan turnamen Piala Menpora 2021 merupakan turnamen pramusim sebelum kompetisi, dan Stadion Manahan Solo rencananya akan menjadi tempat pembukaan turnamen tersebut pada 21 Maret. Ada kemungkinan pelaksanaan semifinal dan final juga digelar, di Stadion Manahan Solo.

Gibran menyampaikan pihaknya segera mempercepat perbaikan Stadion Manahan Solo terutama menambah lampu penerangan lapangan stadion dengan menyesuaikan standar FIFA. Stadion Manahan Solo juga sebagai terpilih venue Piala Dunia U-20 pada 2023.

Menurut Gibran, di Stadion Manahan Solo sedang dilakukan perbaikan dengan menambah lampu penerangan yang kurang, dan diharapkan segera cepat selesai.

Turnamen Piala Menpora 2021, kata Gibran, karena masa COVID-19 digelar tanpa penonton. Kalau Piala Menpora ini berhasil, maka Liga 1 musim 2021/2022 bisa dimulai pada Juni mendatang.

Baca juga: Undian grup Piala Menpora 2021 pada 8 Maret
Baca juga: LIB: juara Piala Menpora 2021 memperoleh Rp2 miliar
Baca juga: PT LIB verifikasi dua stadion di Bandung untuk Piala Menpora

Pewarta: Bambang Dwi Marwoto
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2021