Kami akan terus menambah jumlah mitra merchant yang menjadi mitra perseroan dalam memperluas akses transaksi online masyarakat, termasuk transaksi dengan kode QRIS
Jakarta (ANTARA) - Bank Mandiri menggandeng restoran cepat saji McDonald’s untuk mengembangkan akses pembayaran dengan scan kode QRIS pada aplikasi mobile banking Livin’ by Mandiri.

“Kami akan terus menambah jumlah mitra merchant yang menjadi mitra perseroan dalam memperluas akses transaksi online masyarakat, termasuk transaksi dengan kode QRIS,” ujar SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Kamis.

Untuk meningkatkan interaksi dan transaksi finansial nasabah, lanjut Thomas, Bank Mandiri kami secara periodik melakukan program promosi berupa cashback yang menarik, termasuk di gerai McDonald’s.

Baca juga: Besok, Bank Mandiri beri diskon 77 persen di McDelivery. Dia lalu menjelaskan, program promo di seluruh gerai McDonald’s dilakukan dalam beberapa periode, mulai dari cashback sebesar 77 persen untuk minimal transaksi Rp100 ribu pada 8-10 April 2021, cashback 50 persen setiap Jumat, Sabtu dan Minggu hingga Agustus 2021.

"Kami berharap, kerja sama ini akan terus meningkatkan jumlah pelanggan yang mengunjungi 240 gerai resmi restoran McDonald’s di seluruh Indonesia,” ujar Direktur Finance & IT McDonald’s Indonesia Yanti Lawidjaja.

Hingga akhir Maret 2021 mitra merchant nontunai Bank Mandiri terus bertambah hingga lebih dari 600 ribu merchant EDC fisik, QR Statis, dan e-commerce, dengan transaksi melalui scan kode QR hampir 700 ribu transaksi senilai lebih dari Rp40 miliar pada Januari-Maret 2021, tumbuh 95 persen dari periode yang sama 2020.

Baca juga: Bank Mandiri tingkatkan transaksi online melalui Livin' By Mandiri

 

Pewarta: Kuntum Khaira Riswan
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021