Kota Meksiko (ANTARA News/Reuters) - Gempa berkekuatan 6,9 SR menghantam Laut Cortez di lepas pantai Baja California di Meksiko, Kamis, menderakkan kota-kota di dua sisi laut sempit itu tapi tidak ada laporan mengenai kerusakan besar atau korban luka-luka.

Gempa itu mengguncang bangunan-bangunan di tempat wisata La Paz di semenanjung Baja California, yang terkenal karena tontonan ikan pausnya, dan juga sekitar pantai negara bagian Sinaloa.

"Itu mengerikan, sangat kuat. Kami sedang di balai kota dan atapnya mulai berbunyi keriat-keriut sehingga kami semua lari keluar," kata Mayola Gutierrez, seorang pembantu walikota Ahome di Sinaloa. Menurut dia, kerusakan kecil telah terjadi pada bagian depan bangunan itu.

Beberapa pejabat keadaan darurat Sinaloa mengatakan mereka tidak mendapat laporan mengenai kerusakan, tapi penyelidikan melaporkan bahwa beberapa bangunan telah dikosongkan.

Sempra Energy, yang mengoperasikan terminal impor gas cair di Ersenada di Baja California di pantai Pasifik dekat perbatasan Amerika Serikat menyatakan belum ada dampak pada operasi itu.

Gempa itu berpusat di selatan Laut Cortez, juga dikenal sebagai Teluk California, 105Km di selatan Los Mochis di Sinaloa di tanah daratan. Itu sangat dangkal, hanya 6,2 mil (atau 10Km) di bawsah dasar laut.

Pusat Tsunami Pasifik mengatakan gempa itu tidak memicu tsunami tapi dapat menimulkan gelombang lokal. (S008/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010