Jakarta (ANTARA) - Indonesia terkenal dengan kekayaan variasi kulinernya dari Sabang hingga Merauke, bahkan tidak sedikit diantaranya yang telah mendunia.

Selain rendang, soto dan bakso, ayam bakar juga menjadi salah satu makanan yang paling diminati dalam jajaran kuliner Nusantara.

Produsen mie instan Mie Sedaap menghadirkan varian rasa baru yang terinspirasi dari aneka kuliner Indonesia: ayam bakar limau.

“Dalam inovasi rasa, kami tidak hanya berinovasi dengan cita rasa internasional, tapi juga membawa rasa lokal yang paling diminati masyarakat Indonesia to the next level, seperti ayam bakar limau ini," kata Brand Manager Mie Sedaap (Wings Food) Jane Margaretha, dalam keterangan resmi, Kamis.

Dia mengatakan varian baru ini jadi inovasi unik karena produk tersebut diklaim jadi mie instan pertama yang dilengkapi pugasan sambal cobek dengan perasan limau serta rempeyek daun jeruk agar semkain nikmat.

Hidangan ayam bakar bukan hal asing untuk masyarakat, sehingga Jane mengatakan mie instan aini akan memberikan pengalaman baru dalam menikmati sedapnya ayam bakar dalam semangkuk mie instan. Dia menambahkan, keunggulan lain ada pada tekstur mie yang lebih kenyal yang cocok dengan rasa ayam bakar serta sambal limau yang segar.

Baca juga: Ayam bakar pedas yang membuat bibir jontor

Baca juga: Makanan terenak di dunia kini hadir dalam bentuk mie instan

Baca juga: Cabe rawit asli dalam kemasan mie gelas

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021