Ciamis (ANTARA News) - Satu orang dikabarkan hilang diduga terbawa arus banjir dan tanah longsor di Desa Padamulya, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin sore.

"Korban jiwa hanya satu orang belum teridentifikasi, masih dicari," kata ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana), Kabupaten Ciamis, Ade Deni saat dihubungi ANTARA, Senin malam.

Korban bencana alam banjir bah tersebut, menurut Ade kemungkinan terbawa arus sungai sehingga petugas terus berupaya melakukan pencarian.

"Masih dilakukan pencarian, di sekitar lokasi," kata Ade yang hingga Senin malam masih berada di lokasi bencana untuk memberikan bantuan kepada korban lain yang dilanda banjir.

Sementara itu peristiwa tersebut dijelaskan Ade terjadi saat hujan deras melanda Kecamatan Cihaurbeuti, kemudian tanah tiba-tiba longsor sekitar pukul 15.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang diterima Tagana Ciamis, kata Ade, tanah yang longsor tersebut jatuh ke sungai sehingga air sungai meluap dan membanjiri permukiman penduduk disekitar sungai.

Akibat peristiwa tersebut ratusan warga terpaksa mengungsi menghindari terjadinya longsor dan banjir susulan, karena hujan masih terus mengguyur kawasan tersebut.

Sementara bantuan makanan kepada korban dari pemerintah daerah belum disalurkan, bantuan fisik baru datang dari aparat pemerintahan kecamatan dan desa setempat, Polisi dan TNI dari Koramail serta Tagana.

(ANTARA/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011