Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Tunas Indonesia Raya (Tidar) yang baru terpilih Rahayu Saraswati berjanji akan menyiapkan anggotanya untuk membantu Partai Gerindra memenangkan pemilihan umum (pemilu) serentak pada 2024.

Rahayu, usai terpilih sebagai ketua umum saat Kongres ke-3 Tidar di Jakarta, Minggu, menyampaikan ia akan berkonsolidasi dengan anggota Tidar di seluruh wilayah Indonesia untuk memenangkan Gerindra pada 2024 mulai dari tingkat nasional, legislatif, sampai pemilihan kepala daerah.

“Kami akan konsolidasi dan persiapan untuk pemilu 2024 dengan memastikan kader kami di seluruh Indonesia siap berkontribusi, mau itu sebagai calon legislatif atau calon kepala daerah,” terang Rahayu di Jakarta, Minggu.

Ia menyampaikan anggota-anggota Tidar juga akan dipersiapkan untuk menjadi tim sukses serta saksi-saksi di tempat pemungutan suara.

Di samping itu, Tidar juga akan merekrut banyak anggota dari kelompok milenial untuk memastikan adanya regenerasi kepemimpinan di Partai Gerindra, sebut Rahayu.

“Kami memang dibentuk, digembleng, dan dipersiapkan untuk mendapatkan tongkat estafet kepemimpinan yang berikutnya,” kata Rahayu Saraswati kepada wartawan di Jakarta.

Tunas Indonesia Raya (Tidar) merupakan organisasi sayap Partai Gerindra.

Baca juga: Gerindra panggil Mulan Jameela klarifikasi terkait ketentuan karantina
Baca juga: Gerindra ingatkan Sandiaga Uno untuk dukungan dari ijtima ulama
Baca juga: Muzani: Terbuka kerja sama Gerindra-PDIP di Pilpres 2024


Dalam Kongres ke-3 Tidar, Rahayu merupakan calon ketua umum tunggal yang dipilih menggantikan Aryo Djojohadikusumo.

Sementara itu, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad pada Kongres ke-3 Tidar berharap pemimpin organisasi yang baru dapat menciptakan program kerja yang menumbuhkan semangat juang para anggota.

Pasalnya, Gerindra telah memberi tugas khusus kepada Tidar untuk membantu partai pada Pemilu 2024.

“Gerindra memberikan target kepada Tidar semaksimalnya menggaet pemilih pemula karena pangsanya (pada pemilu 2024) adalah milenial,” ujar Sufmi.

Dalam kesempatan yang sama, Sufmi turut menekankan pentingnya regenerasi dalam kepengurusan dan kepemimpinan partai politik.

Terkait itu, Partai Gerindra memberi kesempatan yang sama bagi seluruh anggota untuk berkontribusi dan mengabdi kepada partai, tegas Sufmi.

“Bahkan terhadap anak pendiri Gerindra pun tidak ada keistimewaan,” kata Sufmi.

Rahayu merupakan anak Hashim Djojohadikusumo, salah satu pendiri Gerindra. Ia juga keponakan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Walaupun demikian, Sufmi memastikan tidak ada perlakuan istimewa terhadap anak pendiri partai, karena Rahayu pun telah melewati tahapan pendidikan politik berjenjang di Gerindra sama dengan anggota partai lainnya.

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2021