Denpasar (ANTARA News) - Kebakaran terjadi di lantai tiga Kantor Jasa Raharja cabang Bali yang terletak di Jalan Hayam Wuruk Nomor 202 Denpasar pada Minggu siang sekitar pukul 11.00 WITA.

"Kebakarannya terjadi di ruang Kepala Cabang Jasa Raharja Putra, ada server yang meledak," kata Putri, karyawati Kantor Jasa Raharja.

Kebakaran itu membuat beberapa karyawan yang sedang lembur bekerja, panik dan berlari turun dari lantai tiga gedung.

Beberapa kaca di lantai tiga pecah akibat api yang membakar gedung. Tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api agar tidak menjalar ke pemukiman lain.

Beberapa warga sekitar khawatir kebakaran akan meluas karena di samping kantor Jasa Raharja, terdapat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Hayam Wuruk dan hotel.

Sekitar 30 menit kemudian, api berhasil dipadamkan petugas. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

"Dari analisa sementara penyebabnya kami perkirakan karena arus pendek," kata Kepala Bagian Kegawatdaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar, Ardy Ganggas.

Pihaknya dalam waktu dekat akan menyelidiki penyebab kebakaran itu.

(ANT)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2012