Jakarta, (ANTARA News) - Menteri Agama Suryadharma Ali dijadwalkan menjadi penceramah dalam shalat tarawih pertama di Masjid Istiqlal Jakarta dengan judul "Marhaban Ya Ramadhan, Bulan Introspeksi Diri".

Menurut jadwal dari Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal (BPPMI) Jakarta, sejumlah tokoh lainnya juga dijadwalkan menjadi penceramah shalat tarawih.

Pada hari ketiga Ramadhan, Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar juga dijadwalkan menjadi penceramah shalat tarawih dengan judul "Berpuasa dengan Hati dan Jiwa"

Selanjutnya, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault pada 10 Ramadhan. Adhyaksa akan membawakan ceramah berjudul "Kualitas Pemuda Menentukan Kualitas Bangsa"

Pada 11 Ramadhan, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD dengan judul "Internalisasi Nilai Al Quran Dalam Konstitusi".

Sedangkan Ketua Fraksi PKS DPR Hidayat Nurwahid yang dijadwalkan menjadi penceramah pada 16 Ramadhan, akan membawakan ceramah berjudul "Memilih Pemimpin Berdasarkan Ajaran Islam".

Mantan Menteri Negara Peranan Wanita Tutty Alawiyah dijadwalkan membawakan ceramah berjudul "Majelis Ta'lim Sebagai Media Perubahan Sosial" pada 19 Ramadhan.

Penerjemah: Dewanto Samodro
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013