Athena (ANTARA News) - Menteri Keuangan Yunani Yanis Varoufakis mengundurkan diri secara mendadak, Senin.

Pengunduran itu terjadi di tengah angin kemenangan bagi pemerintah dengan hasil referendum "tidak" untuk dana talangan.

"Tak lama setelah pengumuman hasil referendum, saya tersadar akan keinginan beberapa peserta Eurogroup, dan berbagai mitra, agar saya tidak ada .... di rapat; ide ini dipandang Perdana Menteri sebagai langkah memudahkan mencapai kesepakatan. Untuk alasan itu, saya meninggalkan Kementerian Keuangan hari ini," kata Varoufakis.

Dia kerap berselisih dengan pemberi utang dalam perundingan beberapa bulan belakangan. Varoufakis menyampaikan undur diri pertama kali di Twitter dan kemudian di blog pribadinya.
.

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015