Bandarlampung (ANTARA News) - Dua kelompok terbang (kloter) terakhir jemaah haji Lampung, Kemarin yang tergabung dalam kloter 45 dan 46, tiba di Asrama Haji Rajabasa Bandarlampung. Jemaah haji yang tergabung dalam kloter 45 tiba lebih dahulu, yakni pada Pkl 8.30 WIB, sementara kedatangan kloter 46 sekitar Pkl 14.30 WIB. Kedatangan jemaah haji itu disambut haru oleh keluarga, sanak saudara maupun kerabat para jemaah haji yang datang untuk menjemput di Asrama Haji, Rajabasa Bandarlampung. Mereka saling bersalaman dan berpelukan, serta tidak sedikit diantara mereka menangis haru. "Alhamdulillah, saya telah menunaikan ibadah haji dan selamat sampai di Bandarlampung," kata jemaah haji asal Bandarlampung, Abbas Ramli. Abbas Ramli, yang tergabung dalam kloter 46 mengatakan sangat gembira telah kembali ke tanah air dari menjalani ibadah haji. Sementara itu salah seorang jemaah haji lainnya Banun, menuturkan, sangat gembira telah kembali ke tanah air (Bandarlampung) dengan selamat dari menjalani ibadah rukun Islam yang ke-lima. "Mudah-mudahan ibadah haji saya diterima oleh Allah SAW, dan jika ada rezeki saya ingin kembali menunaikan ibadah haji," kata dia lagi menambahkan. Sementara itu, pada musim haji tahun ini, jemaah haji Provinsi Lampung, berjumlah 6.107 orang. Jumlah jemaah haji yang meninggal dunia di Arab Saudi mencapai 21 orang.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007