Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Prancis Didier Deschamps mengungkapkan kekecewaannya gagal mengantarkan timnya menjuarai Euro 2016 setelah dikalahkan Portugal dalam partai final, Senin dini hari WIB.

"Taka ada kata-kata setelah kekalahan ini. Kekecewaannya sangat luar biasa, dan kami butuh waktu mencerna kekalahan ini," kata Deschamps usai pertandingan di Stade de France, Paris, seperti dikutip dari laman UEFA.

Ia mengatakan, Prancis memiliki banyak peluang, namun Portugal lebih beruntung dengan berhasil mencetak gol.

"Kami menang bersama-sama, berjuang bersama, dan hari ini, sayangnya, kami kalah bersama-sama. Meskipun para pemain kelelahan, tapi itu bukan menjadi alasan di balik kekalahan ini," kata Deschamps.

"Kami membuang kesempatan besar untuk menjadi Juara Eropa, bukan hanya satu kesempatan, melainkan kesempatan yang sangat besar," kata pelatih 68 tahun itu.

Tim Nasional Prancis harus menyaksikan Portugal mengangkat tropi Euro 2016 setelah dikalahkan 0-1 lewat gol Eder pada babak tambahan waktu.

Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016