Ponorogo (ANTARA News) - Komandan Kodim (Dandim) 0802/Ponorogo Letkol Inf Made Sandi Agusto bersama Kapolres Ponorogo AKBP Radiant Ponorogo, Jawa Timur melakukan patroli keamanan dengan mengayuh sepeda, Jumat.

Kegiatan patroli yang diikuti sejumlah perwira serta anggota TNI dan Polri tersebut untuk memantau kondisi keamanan wilayah terutama pengamanan proses rekapitulasi hasil pemungutan suara pilkada gubernur saat ini telah sampai di panitia pemilihan kecamatan (PPK).

Kapolres Ponorogo Radiant berharap, kehadirannya bersama Komandan Kodim serta anggota TNI dan Polri melalui patroli bersepeda tersebut bisa memberikan rasa aman bagi masyarakat.

"Diharapkan dengan kehadiran kami di tengah masyarakat yang salah satunya melalui kegiatan patroli bersepeda ini, dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat," kata Kapolres lagi.

Patroli gabungan bersepeda itu berangkat dari Makodim Ponorogo. Kemudian mamantau kegiatan PPK di Kecamatan Ponorogo.

Setelah itu, rombongan petinggi TNI dan Polri Ponorogo yang diikuti anggotanya melanjutkan patroli bersepeda menuju PPK Siman yang telah selesai melakukan rapat pleno hasil penghitungan surat suara Pilkada Jawa Timur 2018.

Rombongan patroli juga melakukan pemeriksaan penjagaan kotak suara di gudang Sekretariat PPK oleh anggota Kodim dan Polres Ponorogo bersama anggota Linmas Kecamatan Siman dan Panwascam.

Pewarta: Louis Rika Stevani dan Siswowidodo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018