Jakarta (ANTARA News) - Ardiles bersama DBL Indonesia merilis sepatu basket AD1 yang merupakan sepatu edisi pemain pertama di Indonesia, yang mewakili bintang Stapac Jakarta, Abraham Damar Grahita.

Bram, demikian Abraham akrab disapa, mengaku kaget sekaligus bahagia ketika ditunjukkan ketika diperlihatkan unit contoh AD1 untuk pertama kalinya.

"Saya diundang ke Surabaya, tapi tidak diberi tahu untuk apa. Ketika melihat sepatu itu, saya langsung tidak bisa berkata apa-apa. Bangga, bahagia, terharu," kata Bram dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Jumat.

AD1 sebetulnya sudah dalam beberapa bulan terakhir kerap dipakai Bram baik kala tampil bersama Stapac di Liga Bola Basket Indonesia (IBL) maupun saat membela tim nasional bola basket Indonesia.

"Sekarang saya lega sudah boleh bicara tentang sepatu ini. Benar-benar bangga jadi pemain Indonesia pertama yang punya signature shoe," aku Bram.

Baca juga: Jakarta Sneaker Day 2019 hadirkan banyak kolaborasi

Secara desain, jika diamati AD1 hampir mirip dengan Nike PG2.5, sepatu basket edisi khusus bintang NBA, Paul George. Terutama karena keberadaan velcro strap di punggung sepatu.

AD1 juga dilengkapi sock liner, yang berfungsi untuk membantu pemain "mengikat" kaki mereka supaya lebih solid.

Sepatu edisi pemain merupakan sebuah kultur wajar yang sudah membudaya di NBA termasuk Air Jordan sebagai sepatu edisi pemain yang paling legendaris mewakili legenda bola basket Michael Jordan.

Ardiles AD1 tersedia dalam tiga kombinasi warna, yakni hitam-merah, merah putih dan biru-oranye muda. Masing-masing secara berurutan mewakili warna khas Stapac, timnas Indonesia serta DBL Academy.

Ardiles AD1 bakal dibanderol dengan kisaran harga Rp400 ribu dan bisa mulai didapatkan penggemar sepatu basket mulai 26 Januari 2019.

Baca juga: Usung teknologi Powerstrike, Concave tantang pasar Indonesia

Baca juga: Adidas siapkan lini produk terbatas edisi peringatan 70 tahun

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2019