PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Kepulauan Bangka Belitung kembali menyerahkan bantuan bina lingkungan untuk pendirian Kampung Tertib Lalu Lintas dan Posko Pemantauan Lalu lintas di daerah itu.

"Bantuan sebesar Rp 10 juta ini kita harap dapat bermanfaat dan berguna untuk renovasi pos kamling ini menjadi posko pemantauan lalu lintas masyarakat," kata Kepala Jasa Raharja Cabang Kepulauan Bangka Belitung, Agus Doto Pitono, di Pangkalpinang, Kamis.

Ia mengatakan, berdirinya posko pemantauan lalu lintas ini dapat menjadi sarana komunikasi dan informasi bagi masyarakat atau pengguna lalu lintas yang melintasi jalan ini.

"Setelah direnovasi, kita harap posko ini menjadi sarana informasi dan komunikasi masyarakat sekitar dan pengguna lalu lintas," ujarnya.
Kepala Jasa Raharja Kepulauan Babel, Agus Foto Pitono saat meninjau Kampung Tertib Lalu Lintas bersama Kasat Lantas Polresta Babel, Nicodemus Brahmana, di Pangkalpinang, Kamis (11/4). (babel.antaranews.com/Elza Elvia)

Kasat Lantas Polresta Pangkalpinang, AKP Nicodemus Brahmana, mengatakan, kampung tertib lalu lintas akan menjadi icon dan pelopor bagi kelurahan lainnya untuk masyarakat agar tertib berlalu lintas.

Kampung tertib lalu lintas ini pertama kalinya di bangun di Jalan Nila Rt.07 Rw.08 Kelurahan Rejosari Kecamatan Pangkalbalam Pangkalpinang, dan akan menjadi contoh bagi kelurahan lainnya untuk melengkapi sarana prasarana umum seperti pos kamling, tempat ibadah dan arena bermain anak.
 
Foto bersama usai peninjauan kpung tertib lalu lintas, di Pangkalpinang, Kamis (11/4). (babel.antaranews.com/Elza Elvia)

"Kita memilih daerah ini karena masih mudah menjangkau pengawasannya dan fasilitas di kelurahan ini cukup lengkap serta kondisi jalannya bagus untuk pengguna jalan," ujarnya.

Ia menambahkan, di kampung lalu lintas ini ada tempat ibadah, pos kamling, sekolah dan tempat bermain yang tepat berada di pinggir jalan sehingga Jasa Raharja dan Polresta Pangkalpinang mendapat dukungan penuh dari masyarakat dalam mendirikan kampung tertib lalu lintas ini.

"Kita akan mengawasi terus feedback pendirian kampung lalu lintas ini agar tidak ada pelanggaran lalu lintas dan masyarakat pengguna jalan dapat mematuhi rambu-rambu lalu lintas," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019