Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar lomba swafoto untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2019.

"Lomba terbuka untuk warga Kabupaten Bangka Barat yang sudah memiliki hak pilih dan sudah mencoblos di TPS pada Pemilu 2019," kata anggota KPU Kabupaten Bangka Barat, Yulizar di Muntok, Rabu.

Selain untuk meningkatkan partisipasi pemilih, lomba foto hasil swafoto seorang diri maupun kelompok atau keluarga tersebut dilaksanakan untuk membangun kegembiraan masyarakat pada pelaksanaan pemilu.

Ia mengatakan, panitia menyediakan hadiah uang tunai jutaan rupiah untuk para pemenang kegiatan lomba swafoto tersebut.

"Pesta demokrasi harus dilaksanakan dengan penuh kegembiraan dan memilih sesuai pilihan masing-masing, kami berharap melalui kegiatan itu juga akan memicu kreativitas masyarakat dalam seni fotografi," katanya.

Karya hasil swafoto yang akan dilombakan diizinkan untuk dilakukan proses editing standar dan wajib diunggah melalui akun media sosial milik KPU Kabupaten Bangka Barat.

"Kami harapkan kegiatan ini bisa memberikan pengalaman baru bagi pemilih, menghadirkan kegembiraan dan ikut menciptakan suasana aman, tertib dan nyaman di seluruh TPS," katanya.

Dengan peran aktif masyarakat dalam memilih diharapkan juga mampu memenuhi target 80 persen partisipasi pemilih dari 128.716 orang pemilih yang terdata dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kabupaten Bangka Barat.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019