Koba (Antara Babel) - Calon anggota legislatif (Caleg) terpilih dalam pemilu beberapa waktu lalu, Era Susanto terlibat kecelakaan lalu-lintas menabrak seorang pengendara sepeda motor, Rebianto (60) hingga tewas di ruas jalan raya By Pass, Kecamatan Koba, Bangka Tengah, Senin sekitar pukul 11. 00 WIB.

Informasi yang dihimpun di lapangan, Era yang mengemudi kendaraan roda empat Honda CRV warna putih dengan nomor polisi B 122 TOY melaju menuju komplek kantor Bupati Bangka Tengah dan korban muncul dari simpang tanah merah yang bermaksud untuk melajukan kendaraan dari arah bersamaan.

Namun korban terlalu lebar mengambil jalan, sehingga mengambil jalan sisi kiri atau di lajur mobil yang dilewati Era Susanto dan tabrakan tidak bisa dihindari.

Rebianto yang terbanting beberapa memeter setelah ditabrak sempat dilarikan ke RSUD Bangka Tengah yang jaraknya tidak jauh dari lokasi kejadian, namun nyawanya tidak tertolong karena mengalami pendarahan hebat.

Kasat Lantas Polisi Resor Bangka Tengah Iptu Aulia Rahmad membenarkan peristiwa kecelakaan lalu-lintas yang berujung maut tersebut.

"Peristiwanya terjadi menjelang siang, kami sudah melakukan olah tempat kejadian. Satu unit mobil dan sepeda motor sudah kami amankan," ujarnya.

Ia mengatakan, saat ini belum bisa menyimpulkan lebih jauh kasus kecalakana lalu lintas tersebut karena sedang dilakukan penyelidikan mendalam.

Sementara seorang dokter di RSUD Bangka Tengah yang sedang piket dr Fajar mengatakan korban dibawa ke rumah sakit dalam keadaan sekarat dan mengalami pendarahaan.

"Keadaan korban sudah sekarat, kemungkinan sudah meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit," katanya.

Ia mengatakan, saat dilakukan pemeriksaan medis terdapat di kaki kiri korban mengalami patah dan luka robek di kepala bagian belakang.

"Penyebab kematian kemungkinan akibat pendarahan. Saat dibawa ke rumah sakit sudah dalam keadaan meninggal dunia," ujarnya.

Pewarta: Oleh Ahmadi

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2014