Pemerintah Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melalui dinas terkait terus berupaya memperbanyak jumlah kunjungan masyarakat ke perpustakaan daerah guna meningkatkan minta baca.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipkan, Kabupaten Bangka, Mina Tarmizi di Sungailiat, Selasa, mengatakan pihaknya berusaha maksimal agar kunjungan masyarakat ke perpustakaan terus meningkat setiap tahunnya.

"Semakin banyak masyarakat berkunjung ke perpustakaan menandakan terjadinya peningkatan minat baca dan peningkatan kualitas sumber daya manusia," katanya.

Dia menargetkan hingga akhir 2019 mampu mencapai 9.500 pengunjung ke perpustakaan daerah atau mengalami kenaikan target dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018 yang hanya sebanyak 9.058 pengunjung.

"Sampai akhir tahun 2019, kami menargetkan sebanyak 9.500 pengunjung ke perpustakaan daerah dari tahun sebelumnya hanya 9.058 pengunjung," kata Mina.

Dia optimis target tersebut dapat tercapai dengan berbagai program yang dapat menarik pengunjung seperti tersedianya kelengkapan buku yang disesuaikan kebutuhan masyarakat.

Sampai dengan sekarang terdapat 34 unit perpustakaan dan lima diantaranya sudah sudah berbasis inklusi.

"Saya berharap taman baca masyarakat lebih dekat lagi dengan pihak perpustakaan karena dapat menjadi penyedia bahan bacaan dan informasi lainnya," katanya.

Dia menyarankan seluruh dinas atau organisasi perangkat daerah membuat layanan pojok bacaan yang diperuntukkan bagi pengunjung di kantor tersebut.

"Masyarakat yang berkunjung di salah satu kantor dapat membaca buku yang disediakan di layanan pojok bacaan sambil menunggu proses pelayanan selesai," ujarnya.

"Selaku pembina perpustakaan, kami akan selalu siap mendukung program perpustakaan yang ada di desa, sekolah, atapun TBM lainnya yang tersebar di sejumlah tempat," katanya.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019